Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

 

Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

Norton adalah salah satu brand sepeda motor bercitarasa klasik yang terkenal dan memiliki sejarah panjang. Didirikan oleh James Lansdowne Norton di Brimingham, Inggris, pada 1898, Norton mulai memproduksi kendaraan roda dua pada 1902 dan bertahan hingga saat ini. Motor ini terkenal karena kualitas dan kecepatannya, serta harganya yang mahal sebab dirakit dengan tangan dan bespoke, yang artinya baru dibuat ketika ada pesanan.

Nah, untuk para pecinta motor bercitarasa klasik di Tanah Air, PT Studio Bike Indonesia (SBI) telah resmi mengumumkan masuknya Norton ke Indonesia. Sebagai agen pemegang merk (APM), SBI mempersembahkan motor legendaris yang telah hadir sejak Perang Dunia II (DP II) ini di Indonesia dalam 3 varian, yaitu Norton Commando 961 Sport, Norton Commando 961 Cafe Racer, dan motor edisi terbatas Norton Dominator SS.

Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

Muhammad Shafiq, President Director PT Studio Bike Indonesia mengatakan, memang ini berbeda dengan rencana awal, dimana SBI akhirnya hanya membawa tiga dari lima varian motor yang ada. “Hari ini menjadi malam spesial bagi kami sebagai agen pemegang merk resmi dari Donington UK untuk Norton Motorcycles di Indonesia,” kata Shafiq saat mengumumkan secara resmi masuknya Norton Motorcycle ke Indonesia, di Sport Stube Resto, Jakarta Selatan, Kamis (20/10).

Dirinya menambahkan bahwa ini merupakan pertama kalinya Norton masuk ke Indonesia. “Jadi, jujur saja, untuk aftersales akan dibantu dari Singapura, karena memang saya sudah menjalankannya disana. Namun demikian, konsumen di Indonesia tidak perlu ragu untuk masalah aftersales service-nya,” jelas Shafiq lagi.

Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

“Kami sebagai importir, distributor dan sekaligus main dealer produk Norton di seluruh Indonesia juga menjamin seluruh layanan dengan menjalankan konsep 3S 1G (Sales, Service, Spare Part) dan Garansi buy back sampai 5 tahun.”

Sementara Rudi Soegono, Konsultan Senior SBI mengungkapkan bahwa pecinta merk motor Inggris seperti Norton sudah pasti memiliki pemahaman mendalam terhadap brand ini. Mereka bisa menghargai nilai sejarah dan seni yang terkandung dalam produk ini, jadi bisa dikatakan, ia sebenarnya bukan lagi membeli sebuah kendaraan bermotor.

Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

“Untuk pasar Indonesia sendiri kami menyiapkan lima model sekaligus yang bisa dipesan langsung dari Inggris, diantaranya adalah Norton Dominator SS, Norton Dominator Production, Norton Commando 961 SF, Norton Commando 961 Cafe Racer dan Norton Commando 91 Sport,” pungkas Rudi.

Sebagai catatan, semua varian Norton mengandalkan mesin 961 cc parallel twin dengan push-rod valve actuation dan dibanderol antara Rp 799 juta hingga 1,3 miliar. Bagi Anda yang tertarik ingin memiliki motor legendaris ini bisa langsung datang ke PT Studio Bike Indonesia yang terletak di Jl Banjasari 1 No.14B Ring Road Simatupang, Jakarta Selatan 12430, Telepon: (021) 2765-1135, E-mail: admin@studiobike.

Studio Bike Indonesia Resmi Hadirkan Motor Norton di Tanah Air

Berikut harga lengkap dari line up Norton yang dijual di Indonesia: Norton Dominator SS-Rp 1,329 Miliar; Norton Production-Rp 1,119 Miliar; Norton 961 SF-Rp 899 Juta; Norton 961 Cafe Racer-Rp 859 Juta dan Norton 961 Sport-Rp 799 Juta. **MS/ Foto-foto: Agus Budi

TAGS

KOMENTAR (0)