WMOTO Morbius 250 Segera Diluncurkan, Harga Rp 60 Jutaan

WMOTO Morbius 250 Segera Diluncurkan, Harga Rp 60 Jutaan

PT Mforce Indonesia, yang memasarkan sejumlah merek motor di Tanah Air, seperti WMOTO, CF Moto, SM Sport dan SYM bersiap untuk meluncurkan motor terbarunya, yaitu WMOTO Morbius 250.

Motor baru bermesin V-Twin dengan tampilan macho namun tetap dibanderol dengan harga yang terjangkau ini memiliki gaya cruiser dan baru akan resmi diluncurkan saat Pekan Raya Jakarta 2024 mendatang.

WMOTO Morbius 250 Segera Diluncurkan, Harga Rp 60 Jutaan

Menilik dari segi desain, WMOTO Morbius 250 terlihat sangat gahar dan memiliki nuansa futuristik. Setang baplang yang dikedua ujungnyan terdapat sepasang spion bulat, serta lampu utama dengan desain futuristis, diapit suspensi up-side down dan balutan ban dengan profil tebal serta rem cakram ABS.

Mengusung mesin dengan konfigurasi V-Twin berkapasitas 249 cc v-twin DOHC 8 katup dengan pendingin cairan dan girboks manual 6 speed, WMOTO Morbius 250 ini mampu menghasilkan tenaga hingga 27,87 dk dan torsi 20Nm.

Kemudian dua buah knalpot yang ditonjolkan menjulur ke belakang yang membuat tampangnya makin terlihat gahar. Sesuai jenis motornya, footstep dibuat menjorok ke depan agar kaki bisa lebih leluasa selonjoran saat mengemudikan motor ini.

WMOTO Morbius 250 Segera Diluncurkan, Harga Rp 60 Jutaan

Suspensinya juga tidak keras dan sanggup meladeni laju motor dengan stabil. Pengoperasian tuas kopling dan transmisinya juga halus dan lancar, serta feeling pengereman yang cukup baik.

Dengan desain yang memikat, performa mesin yang handal, dan kenyamanan optimal, WMOTO Morbius 250 yang dibanderol Rp 60 jutaan ini merupakan opsi yang menarik bagi kalian yang menginginkan motor cruiser dengan harga yang terjangkau.

KOMENTAR (0)