Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Mercedes-Benz baru-baru ini resmi memperkenalkan E-Class versi Convertible yang stylish, melengkapi line-up model tersebut setelah E-Class Sedan, Estate, Coupe dan wagon E-Terrain telah beredar sebelumnya.

Di pasaran otomotif, Mercedes-Benz E-Class Convertible ini akan diposisikan antara model C-Class yang lebih kecil dan sporty, dengan S-Class Cabriolet yang lebih besar dan lebih mewah.

Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Mercedes-Benz E-Class Convertible terbaru mengadopsi garis dan bentuk bodi dari saudara-saudara coupe-nya namun dengan atap retractable berbahan kain. Hasilnya adalah sebuah mobil kelas premium yang sangat elegan dan gaya, dengan desain yang tak lekang oleh waktu.

Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Atap kain yang tersedia dalam pilihan warna coklat tua, biru tua, merah tua atau hitam ini, dapat sepenuhnya dibuka dan ditutup dalam tempo 20 detik ketika mobil berjalan pada kecepatan hingga 50 km/jam (31 mph). Peningkatan dimensi eksterior dan wheelbase yang lebih panjang juga memberikan ruang yang lebih luas bagi penumpang.

Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Untuk pertama kalinya, Mercedes akan memberikan pembeli pilihan sistem All-Wheel Drive, yang disebut 4MATIC. Untuk urusan mesin, pasaran Amerika Utara akan mendapatkan versi mesin V6 biturbo 3.0-liter, yang dipadukan dengan transmisi otomatis 9G-TRONIC sembilan percepatan standar.

<img src=”/asset/image/articles/2017/03/04/2018-Mercedes-E-Class-Convertible-05.jpg” alt=”” />

Konfigurasi ini mampu menghasilkan tenaga 329 hp untuk varian E400 Coupe. Sebuah varian E50 AMG dengan tenaga lebih dari 400 hp dari mesin V6 turbo berkapasitas 3.0-liter juga diprediksi akan menghiasi line-up E-Class Convertible.

Mercedes-Benz E-Class Convertible Siap Tampil di Geneva 2016

Mercedes-Benz E-Class Convertible akan melakukan debut publik perdananya di ajang Geneva Motor Show 2017 minggu depan, dan akan memasuki pasaran otomotif dunia pada semester kedua tahun ini. **MS/ Foto-foto: Carscoops

TAGS

KOMENTAR (0)