IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

Kian mendekati “Hari H”, berbagai persiapan terus dilakukan Dyandra Promosindo untuk menyambut gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS)  2018, yang menurut rencana akan dihelat pada 19-29 April 2018 di Jakarta International Expo. 

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

Dilaporkan dalam konferensi pers hari (20/2) ini, deretan brand roda empat yang sudah memastikan hadir, antara lain: Audi,  BMW, Chevrolet,  Datsun, Honda,  Hyundai,  Mazda,  MINI,  Mitsubishi Motors,  Mercedes-Benz,  Suzuki,  Toyota, dan Volkswagen, serta dua brand baru dari Negeri Cina: DFSK dan Wuling Motors. 

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

Sementara untuk brand roda dua yang akan tampil adalah Aprillia,  BMW Motorrad,  Kawasaki,  Kymco,  Moto Guzzi,  Piaggio,  Royal Enfield, dan Vespa. 

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

Dikatakan Project Director IIMS, Hendra Noor Saleh, “Kami mengucapkan terimakasih sekaligus memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh brand otomotif dan industri pendukung yang berpartisipasi pada IIMS 2018. Keikutsertaan mereka menandakan peran penting IIMS 2018 dalam industri otomotif di Indonesia.”

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

Atraksi dalam IIMS 2018 dipastikan akan semakin meningkat melalui beragam inovasi baru dan canggih, seperti NFC, tiket Infinite Experience,  serta kehadiran marketplace Bukalapak.

IIMS 2018: 15 Brand Roda Empat Dipastikan Hadir

VP of Marketing Bukalapak, Bayu Syerli, mengungkapkan, “Sebagai upaya menjadi platform digital bagi masyarakat Indonesia, dan memperluas ekosistem digital di Bukalapak,  kami berkomitmen untuk turut andil dalam IIMS 2018.  Dengan ikut pada salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia ini,  kami ingin menjadi bagian untuk mendukung peminat hobi berbasis otomotif,  termasuk didalamnya penggiat industri otomotif.” 

Masih banyak lagi kejutan yang akan dihadirkan oleh Dyandra Promosindo dalam IIMS 2018. So, don’t miss it! 

 

TAGS

KOMENTAR (0)