Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual

Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual  Ajang Telkomsel Indonesia International Motor Show 2019 banyak diikuti oleh berbagai merek mobil dan produsen aftermarket. Pada setiap booth mereka, kita pasti akan menemui Sales Promotion Girl (SPG) yang siap membantu pengunjung yang datang.

Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual  Selama ini banyak cerita bahwa SPG yang berada disetiap pameran hanya sebagai ‘pemanis’ untuk mendongkrak penjualan. Namun saat tim otoblitz.net berkunjung ke booth V-Kool dan menemui salah satu SPG yang sedang berjaga, semua cerita diatas ternyata tidak 100% benar.

Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual  Yosevin, salah satu SPG yang sudah empat tahun selalu bersama V-Kool ini mengungkapkan bahwa saat pertama diterima menjadi SPG, kita akan di training mengenai apa sih produk yang akan kita tawarkan dan keunggulannya, “Jadi saat pengunjung bertanya mengenai produk yang kami jual, maka saya bisa menjelaskannya dengan gamblang,” kata Yosevin.

Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual  Saat disinggung mengenai apa saja yang biasa ditanyakan oleh pengunjung, Yosevin menjelaskan bahwa kebanyakan mereka bertanya mengenai produk-produk V-Kool dan keunggulannya. Disitulah fungsi saya untuk menjelaskan kepada mereka.

Cerita SPG V-Kool, Harus Tahu Produk Yang Dijual  “Jadi mengenai omongan orang bahwa seorang SPG itu hanya sebagai ‘pemanis’ karena tidak mengetahui tentang produk yang dijual adalah salah besar. Karena di V-Kool in, semua SPG harus mengerti tentang produk-produk yang dijual,” ungkap Yosevin.

KOMENTAR (0)