Empat Macam Perawatan AC Mobil

Empat Macam Perawatan AC Mobil

Saat ini AC sudah menjadi fitur standar mobil yang memiliki peran sangat vital. Contohnya, ketika AC  mobil mengalami kerusakan  pada siang hari saat matahari bersinar terik boleh disebut sama dengan sauna kan? Itu sebabnya AC mobil butuh perawatan berkala, sama seperti komponen lainnya. Melakukan perawatan berkala pada AC mobil berarti menjamin kesehatan para penumpang karena menghirup udara yang selalu  berada dalam kondisi bersih dan segar serta bebas dari kuman atau virus. Selain itu, AC mobil yang terawat memberikan kenyamanan dan kesejukan bagi penumpang dalam berbagai kondisi perjalanan. Tidak lupa, AC yang sehat berarti selalu dalam kondisi kerja yang optimal.

Empat Macam Perawatan AC Mobil

Secara umum, jenis perawatan AC mobil terbagi menjadi empat kelompok. Pertama, kelompok fresh service yang terdiri atas penggantian filter AC dan pembersihan blower depan. Kedua, kelompok light service yang terdiri atas fresh service dan perawatan komponen AC dalam ruang mesin (kompresor, kondensor, kipas elektrik, receiver dryer/filter dryer, expansion valve). Ketiga, kelompok heavy service yang terdiri atas light service dan perawatan komponen AC dalam ruang kabin (filter AC, evaporator, blower). Keempat, kelompok flushing service yang terdiri atas pengurasan dan penggantian refrigerant serta oli kompresor.

KOMENTAR (0)