Final TGA 2018 Libatkan Pembalap Supermoto Top Eropa

Final TGA 2018 Libatkan Pembalap Supermoto Top Eropa

Seri akhir Supermoto Trial Game Asphalt (TGA) 2018 segera digelar di Sirkuit Stadion Kanjuruhan, Malang, 14-15 Desember 2018. Dua rider papan atas Indonesia Gerry Salim dan Dimas Ekky Pratama dipastikan bakal ikut meramaikan seri pamungkas ini.

Perkembangan penggemar event ini pun kian hari makin meningkat. “TGA sendiri baru digelar dua tahun, tapi kita lihat animo balapan supermoto lumayan bagus. Tahun ini kita ingin banyak pembalap makin kenal dengan dunia supermoto dan dari sisi penonton kita ingin menyuguhkan skill pembalap kelas dunia,” bilang Mario CSP dari Djarum 76, di Jakarta, Rabu (12/12).

Final TGA 2018 Libatkan Pembalap Supermoto Top Eropa

Tak hanya Gerry dan Dimas, dalam partai final ini penyelenggara juga mengundang khusus 3 rider supermoto internasional yang bertarung di kejuaraan Eropa dan dunia. Mereka adalah Jan Deitenbach (Jerman), Lewis Cornish (UK) dan Germain Vincenot (Perancis).

Dengan hadirnya 3 rider top supermoto ini diharapkan seri pamungkas TGA bisa dimanfaatkan oleh para pembalap lokal. Pembalap Indonesia bisa mencuri ilmu teknik balap ketiga rider bule tersebut secara langsung di lintasan.

Final TGA 2018 Libatkan Pembalap Supermoto Top Eropa

Sedang untuk perkembangan perolehan poin saat ini belum satupun gelar juara yang terkunci. Para peserta masih memperebutkan kelas utama, yaitu FFA 250, Trail 175 Open dan kelas Trail Non Pro. Sementara khusus kelas FFA 450 International hanya akan berlangsung di seri Malang nanti.

Final TGA 2018 Libatkan Pembalap Supermoto Top Eropa

Lebih lanjut Dimas Ekky yang juga akan bertarung di Moto2 2019 mengatakan keikutsertaan dirinya di ajang tersebut sekaligus menjadi ajang latihan untuk mempertajam skill. Berbeda dengan Gerry yang memang baru pertama kali ikut event ini. “Saya baru pertama kali ikut balapan supermoto dengan pembalap supermoto asli,” ungkap Gerry yang ikut di kelas Trail 175 Open, Trail 250 Open, FFA 250 dan FFA 450 International.

KOMENTAR (0)