Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Davinci Motor berencana menghadirkan sepeda motor listrik DC100, dalam Consumer Electronics Show (CES) 2023 yang digelar di Amerika Serikat. Intip spesifikasinya.

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Dalam hal performa, DC100 disebut-sebut menjadi pesaing epeda motor 1.000 cc konvensional. Fitur paket baterai 17,7 kWh yang menggerakkan motor listrik, dapat menghasilkan tenaga 134 dk dan torsi 850 Nm.

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Akselerasi di atas kertas, mampu melesat 0-100 kpj dalam waktu sekitar 3 detik, kecepatan tertinggi 200 kpj. Motor listrik ini, juga mampu menjangkau jarak 400 km, sekali pengisian. Dilengkapi pula pengisi daya cepat DC l, mampu mengisi dalam waktu 30 menit saja.

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

DC100 memiliki rangka aluminium one-piece yang ditutupi bodywork komposit edgy. Motor berbobot 255 kg ini, juga mengusung pelek berukuran 17 inci, dibalut ban Pirelli Diablo Rosso III dan ditopang oleh sistem pengereman Brembo.

Soal fitur, DC100 memiliki teknologi kunci digital, pemilik akan menggunakan smartphone mereka sebagai kluster instrumen digital, dengan mengunduh aplikasi Davinci.

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Pabrikan juga menyebut produknya ini sebagai “robot roda dua” karena memiliki “lebih dari 1.000 chip dan lebih dari 200 sensor canggih, yang melacak informasi akurat tentang lingkungan, status pergerakan kendaraan, kondisi jalan, suhu baterai dan motor, sudut kemiringan.

Berbicara tentang teknologi, terdapat sistem pemulihan energi kinetik, pembaruan over-the-air, dan fitur keselamatan seperti sistem kontrol traksi.

Davinci DC100 Akan Hadir Di CES 2023, ini Spesifikasinya

Davinci juga menjanjikan fitur yang lebih canggih di masa depan, termasuk fungsi self-balancing, serta parkir otomatis dan panggilan jarak jauh. Motor ini dibanderol sekitar Rp 434 jutaan.

KOMENTAR (0)