Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Matra 530 (atau M530) adalah mobil sport yang dibangun oleh kelompok rekayasa Prancis Matra, yang diciptakan untuk konsumen biasa yang menginginkan mobil sport, namun tak terlalu suka balapan.

Pada tahun 1965, CEO Matra Jean-Luc Lagardere memutuskan untuk mengembangkan sebuah mobil sport yang lebih adaptif untuk konsumen non-racing, yang disebutnya voiture des copains atau kira-kira ‘mobil untuk sahabat’, sebagai penerus Matra Djet. Hasilnya adalah Matra M530, hasil rancangan mantan desainer Simca, Philippe Guédon.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Seperti pendahulunya, M530 dibangun di atas kerangka baja dengan tubuh polyester dan memiliki layout mesin tengah. Namun, untuk mengakomodasi konfigurasi 2+2 yang baru, tata letak mesin dan boot yang paling memadai, berbagai pilihan mesin pun kemudian dicoba.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Akhirnya, dipakailah mesin kompresi tinggi V4 Ford Taunus yang berkapasitas 1.699 cc, yang dipadukan dengan gearboks manual 4-percepatan dari Taunus 15M TS. Kombinasi ini ternyata cukup kompak dan pas ditempatkan di antara tempat duduk belakang dan boot, dan mesinnya pun sanggup membesut kecepatan tertinggi 109 mph atau 175 km/jam.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Matra 530 pertama (diberi label Matra Sports M530A) diperkenalkan pada publik tanggal 7 Maret 1967 di ajang Geneva Motor Show. Memasuki produksi sebulan kemudian, Matra 530 menambahkan sedikit modifikasi yang mencakup krom pada bemper, dashboard yang sedikit didesain ulang untuk memberikan ruang lutut yang lebih lega, dan reposisi kunci kontak untuk memfasilitasi akses pada versi produksinya.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Fitur yang sangat mencolok dari Matra 530 adalah desain atap targa, lampu pop-up dan, terutama, desain bodinya yang tampak sangat avant-garde. Ruang mesin pada model awal Matra 530 dapat diakses dengan membuka kaca belakang yang terbuat dari akrilik.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Pada tahun 1970, diperkenalkan Matra Simca M530LX dari Michelotti, yang merupakan redesain minor dari M530A. Perubahan yang paling menonjol adalah pada bagian belakangnya (kini terbuat dari kaca dan membuka dengan pegas seperti model hatchback) dan sedikit update pada bemper depan.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Setahun kemudian, versi murah dari 530, Matra Simca 530SX, diperkenalkan pada Oktober 1971. SX tidak memiliki atap targa dan lampu pop-up; sebaliknya, ada empat lampu fixed yang dipasang di bagian depan. Pilihan warna yang tersedia pun hanyalah oranye dan putih, dan SX hanya menampilkan bemper hitam ketimbang bemper krom seperti LX.

Klasik dan Langka: Matra M530 1967

Produksi Matra 530 akhirnya dihentikan pada tahun 1973, dengan total hanya 9.609 unit (terdiri dari 2.062 unit 530A, 4.731 unit 530LX dan 1.146 unit 530SX) yang meluncur dari lini produksi. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)