Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Aficionauto mengajak David Hasselhoff mengarungi gurun pasir di atas Pontiac Trans-Am. Inilah KITT sejati dalam “Knight Rider”.

 Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Serial TV popular tahun ’80-an, Knight Rider, berencana masuk bioskop (lagi) – tentu saja dalam format layar lebar dan dengan alur cerita lebih fresh.   

Belum jelas benar siapa yang akan jadi pemeran utama dan apakah David Hasselhoff juga bakal ikutan tampil, meski sekadar sebagai cameo.

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Justru rumors terakhir yang bertiup adalah dipilihnya penyanyi ABG, Justin Bieber, yang akan mengisi suara KITT, julukan untuk mobil pintar tunggangan Hasselhoff (di serial TV berperan sebagai Michael Knight).

KITT, atau Knight Industries Two Thousand, sesungguhnya adalah Pontiac Trans-Am 1982, yang dilengkapi berbagai peralatan canggih, hingga dapat berbicara dalam bahasa manusia!

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Kendati sebelumnya serial tersebut sempat dibuat sekuelnya beberapa kali (Knight 2000, kemudian Knight Rider 2008 dalam versi movie), dengan menghadirkan Dodge Stealth 1991 dan Ford Shelby GT500KR 2008 sebagai KITT (yang kepanjangan namanya pun diganti menjadi Knight Industries Three Thousand), namun publik tetap saja lebih menyukai Pontiac Trans-Am yang memang sudah dianggap menjadi ikon film sejak digagas pertama kali oleh Glen A Larson.

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Menurut Christopher Rutkowski dari Aficionauto, Pontiac Trans-Am adalah salah satu kendaraan paling terkenal yang pernah muncul di televisi.

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Itu sebabnya dalam  video Aficionauto terbaru, Rutkowski sengaja memilih Pontiac “KITT” Trans-Am untuk diabadikan dan diulas lebih dalam. Namun, menampilkan KITT tanpa David Hasselhoff, tentu kurang afdol.

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Maka, Hasselhoff pun didudukkan di belakang kemudi, dan diminta untuk kembali mengendarai KITT melintasi pada gurun yang panjang.

Pontiac Trans-Am: KITT “Knight Rider” Sejati

Dengan semua lampu berkedip dan gizmos, Anda pasti sepakat bahwa Pontiac “KITT” Trans-Am cukup cheesy, dan mestinya sangat layak dimunculkan kembali dalam film layar lebar Knight Rider berikutnya yang bakal rilis tahun depan. 

TAGS

KOMENTAR (0)