Barisan Mobil Mewah Klasik Eropa Siap Dilelang

Barisan Mobil Mewah Klasik Eropa Siap Dilelang

Lebih dari selusin mobil mewah klasik Eropa yang langka ditemukan baru-baru ini dalam sebuah Schloss atau kastil di Swiss, dan dijadwalkan akan dilelang di acara Bonhams Spa Classic 2017, yang akan digelar pada 21 Mei mendatang di Sirkuit Spa-Francorchamps di Belgia.

Mobil-mobil ini, termasuk sebuah Mercedes-Benz 300SL Roadster keluaran 1958 yang masih dalam kondisi mulus, akan dilelang tanpa reservasi; yang berarti tawaran tertinggi berhak memboyong masing-masing kendaraan yang dipilih.

Barisan Mobil Mewah Klasik Eropa Siap Dilelang

Tanpa mengungkapkan rincian sejarah kepemilikan mobil, Bonhams sejauh ini hanya berbagi foto dan sedikit ulasan dari mobil-mobil tersebut, bersama sekitar 30 mobil lainnya yang akan dilelang di acara ini, dengan predikasi harga pra-penjualan dari masing-masing kendaraan.

Barisan Mobil Mewah Klasik Eropa Siap Dilelang

Sebagai contoh, Mercedes-Benz 300SL Roadster 1958 dan sebuah Rolls-Royce 40/50hp Silver Ghost Double Phaeton keluaran 1921 masing-masing memiliki perkiraan pra-lelang senilai EUR 600,000 hingga 800,000, atau setara dengan Rp 8,6 hingga 11,4 miliar.

Barisan Mobil Mewah Klasik Eropa Siap Dilelang

Selain Mercedes-Benz 300SL Roadster dan Rolls-Royce Silver Ghost Double Phaeton diatas, barisan mobil mewah Eropa dari kastil di Swiss yang akan dilelang tersebut termasuk sebuah Rolls-Royce Phantom II 1934; Lamborghini Espada; Maserati Ghibli SS; Aston Martin Volante 1980; Mercedes-Benz 500 SLC Coupé 1981; Jaguar E-Type 4.2 1970; hingga sebuah Maserati Quattroporte Seri II keluaran 1967. Informasi lebih lanjut, silakan klik disini. **MS/ Foto-foto: Bonhams

TAGS

KOMENTAR (0)