Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Ajang The Elegance at Hershey Concours d’Elegance 2016 sukses digelar pada 10-12 Juni lalu, menampilkan 75 mobil klasik pilihan yang menakjubkan. Acara ini juga disebut-sebut telah mendekati kesempurnaan, melanjutkan acara sebelumnya di tahun lalu yang menampilkan koleksi terbaik yang mengundang banyak pujian dari para kolektor dan penggemar mobil klasik di dunia.

Walaupun The Elegance at Hershey mungkin masih menjadi sebuah acara concours berskala regional, tapi ini tidak menghentikannya untuk menampilkan beberapa mobil klasik terbaik yang memang diakui dunia.

Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Acara concours yang dimulai lima tahun lalu ini lambat laun telah menjadi salah satu acara concours terbaik di wilayah East Coast Amerika, karena kualitas dan kelangkaan mobil-mobil yang ditampilkannya. Digabungkan dengan keindahan lokasi serta keramahan para staf di Hershey Hotel, acara The Elegance at Hershey inipun meraih reputasi terbaiknya dalam waktu singkat.

Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Pembatasan hanya 75 mobil yang ditampilkan pada The Elegance at Hershey 2016 juga memungkinkan para pengunjung untuk mengagumi dan menelaah mobil-mobil secara lebih dekat. Dan, koleksi ke-75 mobil vintage klasik yang ditampilkan kali ini juga menjadi salah satu koleksi pilihan terbaik dari seluruh acara concours yang digelar di dataran Amerika.

Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Dari seluruh koleksi tersebut, yang sukses meraih predikat ‘Best of Show’ di ajang The Elegance at Hershey 2016 ini adalah sebuah Mercedes-Benz 500K Roadster keluaran 1934 berkelir ungu, yang dimiliki oleh Miyabi Collection di Honolulu, Hawaii.

Dari Ajang The Elegance at Hershey Concours 2016

Koleksi istimewa lainnya di ajang ini termasuk sebuah Corvette 1958 dengan bodywork Scaglietti, yang merupakan salah satu dari hanya tiga unit yang pernah dibangun; serta sebuah Peugeot 402 Darl’mat yang hadir dengan styling Art Deco nan indah menawan. Berikut video highlights-nya dari akun jradomaitis di YouTube. **MS/ Image credit: Andy Reid/ Classiccars.com


<iframe width=”640″ height=”360″ src=”https://www.youtube.com/embed/cW2PJDZkYUw” frameborder=”0″ allowfullscreen></iframe>

TAGS

KOMENTAR (0)