Dua Garansi Khusus Untuk Pembelian DFSK Super Cab Ambulans

Dua Garansi Khusus Untuk Pembelian DFSK Super Cab Ambulans

Di tengah pandemik seperti sekarang kebutuhan berbagai pihak untuk ketersediaan ambulans meningkat. Melihat kondisi ini DFSK akhirnya merealisasikan inovasi dengan menghadirkan DFSK Super Cab yang diubah menjadi bentuk ambulans.

Franz Wang, Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile mengatakan, DFSK melihat ada kebutuhan konsumen di segmen kendaraan ambulans menunjang kegiatan medis di Indonesia yang semakin membesar belakangan ini.

Dua Garansi Khusus Untuk Pembelian DFSK Super Cab Ambulans

Menggunakan basis DFSK Super Cab, ada dua varian yang ditawarkan yaitu kapasitas mesin 1.300 cc turbo diesel dan 1.500 cc mesin bensin. Terkait perawatannya, konsumen tidak perlu khawatir, karena DFSK akan tetap memberikan garansi perawatan seperti kendaraan niaga lainnya.

Sementara Sugiarto, Technical Training & Service Manager DFSK mengungkapkan bahwa setiap pembelian DFSK Super Cab Ambulans akan mendapat dua macam garansi, untuk peralatan dan kendaraan. Sebab itu, jangka waktu garansi yang diberikan pun berbeda,” tegas Sugiarto.

Dua Garansi Khusus Untuk Pembelian DFSK Super Cab Ambulans

Nah, bagi siapa saja yang membeli DFSK Super Cab Ambulance akan mendapatkan garansi peralatan yang ada di dalam selama satu tahun. Sementara garansi kendaraan 3 tahun atau 120.000 km tergantung mana dulu yang dicapai.

KOMENTAR (0)