‘Bang Co’, Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

'Bang Co', Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2019 telah memasuki seri keenam dan masih menyisakan satu kali lagi race yang menurut rencana akan diselenggarakan di BSD, City. Dari enam seri, sudah banyak pula bermunculan pebalap baru dibeberapa kelas, seperti European Touring Car Championship (ETCC), dimana Euro 2000 Novice kedatangan R I Vimayzar yang juga balap di Old Skool Racing Championship (OSRC).

Mengikuti balap lebih dari satu kelas memang tidak mudah, meskipun banyak juga pebalap yang bahkan setiap seri selalu ikut tiga kelas sekaligus. Namun demikian semua tetap membutuhkan kesiapan khusus, entah dari mobil maupun fisik.

'Bang Co', Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

Nah, pria yang akrab disapa Bang Co ini harus mengalami gagal race di Euro 2000 Novice, dikarenakan saat turun di OSRC mobil tunggangannya mengalami kendala pada mesin. Dirinya mengatakan bahwa ikut di dua balapan seperti ini memang tidak mudah. Selain persiapan yang harus benar-benar matang, keberuntungan juga kita butuhkan.

'Bang Co', Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

Saat disinggung keikutsertaannya di ETCC, Bang Co yang mengendarai BMW E12 1978 ini mengungkapkan, ikut di ETCC memang baru kali ini, karena sejak tahun lalu hanya turun di OSRC.

'Bang Co', Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

Turun di ETCC sebenarnya lebih ke mencari pengalaman dan tantangan baru. Jika melihat spek dari kendaraan saya sih pastinya kalah dari pebalap lain. Karena di ETCC Euro 2000 mobil saya tergolong paling tua dan masih single karburator. “Hal itulah yang membuat saya berkeinginan besar bisa menaklukkan kelas ETCC Euro 2000 Novice. Namun sayangnya mobil mengalami kendala. Jadi harus menunda keinginan bertemu dengan pebalap-pebalap di ETCC,” ungkap Bang Co.

'Bang Co', Pendatang Baru di ETCC 2000 Novice

Nah, kita ikuti sepak terjang seorang Vimayzar di ETCC Euro 2000 Novice di seri BSD mendatang. Dan semoga saja mobilnya tidak mengalami kendala seperti yang terjadi di seri keenam kali ini. Karena dengan hadirnya pebalap-pebalap baru akan membuat sebuah balapan memiliki warna tersendiri.

KOMENTAR (1)

  1. Bang ed GAP
    15 November 2019

    Mantabbbbbb bos aingg semangatttt 👍👍👍