Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Mecum Auctions sukses membukukan hasil lelang USD 7.3 juta atau setara dengan Rp 97 miliar selama acara lelang dua hari mereka di Kansas City, Missouri, akhir pekan lalu. Tercatat sebanyak 309 dari total 491 kendaraan koleksi yang ditawarkan sukses menemukan pemilik baru, dengan persentase penjualan sebanyak 63 persen.

Mecum Auctions menggelar acara lelang kendaraan koleksi mereka di Kansas City sebanyak dua kali dalam setahun, yaitu pada bulan Maret dan Desember setiap tahunnya.

Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Namun, hasil lelang ini masih tak sebanyak yang pernah diraih Mecum Kansas City pada Maret 2016 lalu, yang menembus delapan digit untuk pertama kalinya di angka USD 10,2 juta atau kisaran Rp 136 miliar, dimana 409 kendaraan sukses terjual dengan tingkat penjualan 72 persen.

Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Mobil terlaris di lelang akhir pekan lalu adalah sebuah Ford GT keluaran 2005 yang memiliki jarak tempuh rendah. Mobil sport ‘modern klasik’ ini sukses menorehkan penjualan senilai USD 300,000 atau sekira Rp 3,99 miliar. Posisi kedua tertinggi diraih oleh sebuah Plymouth Hemi ‘Cuda hardtop 1970 yang laku dilelang senilai USD 140,000 atau kisaran Rp 1,86 miliar.

Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Mobil dengan penjualan tertinggi ketiga di Mecum Kansas City 2017 adalah sebuah Chevrolet Corvette convertible keluaran 1967 yang bertukar pemilik di angka USD 95,000 (kisaran Rp 1,26 miliar), sementara sebuah DeTomaso Pantera produksi 1973 laku terjual senilai USD 85,000 (sekira Rp 1,13 miliar) dan menempati posisi keempat penjualan tertinggi di lelang kali ini.

Lelang Mecum Kansas City 2017 Torehkan Hasil Rp 97 Miliar

Acara lelang Mecum berikutnya akan dihelat di Houston, Texas, tanggal 6-8 April mendatang, dengan sekitar 1.000 kendaraan yang akan ditawarkan. Informasi lebih lanjut, silakan klik disini. **MS/ Foto-foto: Mecum Auctions

TAGS

KOMENTAR (0)