Sarat Fitur Baru, Datsun GO+ Panca T-Style Dibanderol Rp 115 Juta

Sarat Fitur Baru, Datsun GO+ Panca T-Style Dibanderol Rp 115 Juta

Melalui ajang The 23rd Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 yang berlangsung dari 19 Agustus hingga 30 Agustus 2015 di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, PT Nissan Motor Indonesia (NMI) melalui brand Datsun meluncurkan varian baru Datsun GO+ Panca T-Style untuk pertama kalinya bagi para risers di Indonesia.

Selain memperkenalkan varian baru, Datsun kini melengkapi seluruh variannya dengan kantung udara pada sisi pengemudi (driver’s airbag) sebagai pelengkap fitur keselamatan. Mengusung tema ‘Datsun GOnesia’, Datsun juga menghadirkan elemen-elemen lokal yang terefleksikan pada desain booth dan program yang dihadirkan selama ajang IIMS 2015.

Sarat Fitur Baru, Datsun GO+ Panca T-Style Dibanderol Rp 115 Juta

Head of Datsun Indonesia, Indriani Hadiwidjaja mengatakan bahwa sejak diperkenalkan di Indonesia pada Mei tahun lalu, dalam tempo singkat, Datsun berhasil menjadi pemain utama di segmen Low Cost Green Car (LCGC) dengan pangsa pasar 17%, terhitung sejak pengiriman ke konsumen pada Juni 2014 hingga akhir tahun fiskal 2014 di bulan Maret 2015.

“Kami menargetkan pertumbuhan positif di tahun 2015 ini, salah satunya dengan mengembangkan jaringan dealer dari 104 outlet pada FY14 menjadi 127 outlet pada FY15 dan juga menyegarkan varian yang ada, melalui Datsun GO+ Panca T-Style dengan penambahan driver’s airbag pada seluruh varian yang ada,” kata Indri di Jakarta, Rabu (19/8).

Sarat Fitur Baru, Datsun GO+ Panca T-Style Dibanderol Rp 115 Juta

Di ajang IIMS 2015 ini, Datsun telah menyiapkan program penjualan yang menarik untuk para pengunjung, seperti hadiah langsung dengan booking fee minimum Rp 2 juta dan juga program ‘Pesta Aksesoris Datsun’ berhadiah aksesoris orisinal Datsun. Selain itu, khusus untuk pengajuan kredit melalui Datsun Finance, konsumen akan diberikan satu kesempatan ekstra untuk mendapatkan hadiah utama.

“Sebagai bagian dari semangat D.A.T (Dream, Access, Trust), Datsun selalu berupaya memberikan akses bagi para risers dengan memperluas jaringan outlet Datsun, menjadi 127 outlet di tahun fiskal 2015. Selain itu, Datsun juga akan menggelar beragam program menarik untuk para risers, diantaranya Datsun Risers Expedition, Datsun Rising Hope dan Datsun Rising Challenge 2,” tambah Indri.

Sarat Fitur Baru, Datsun GO+ Panca T-Style Dibanderol Rp 115 Juta

Datsun GO+ Panca T-Style yang menjadi varian tertinggi Datsun ini dipasarkan dengan harga Rp 115 juta (OTR Jakarta) dan dilengkapi dengan aero kit yang modern: front skirt, rear skirt dan side skirt, serta silver painted center cluster, silver finisher steering pad, silver finisher power window, hingga driver’s airbag. Varian Datsun lainnya yang kini seluruhnya telah dilengkapi dengan driver’s airbag akan dipasarkan pada kisaran harga OTR Jakarta mulai dari Rp 92,85 juta (tipe D) hingga Rp 115 juta (tipe T-Style). **MS

TAGS

KOMENTAR (0)