“Solar Challenge” Karya Pelajar di Museum Ferrari

"Solar Challenge" Karya Pelajar di Museum Ferrari

Museum Ferrari di Maranello pada 1 Agustus lalu terlihat riuh oleh para pelajar Italia yang tengah menggelar rancangan mobil “Solar Challenge”.  Sedianya dihajat hingga 15 Agustus mendatang.

Pameran sementara waktu tersebut ingin menunjukkan sejauh mana mahasiswa dapat menunjukkan kemampuan membangun kendaraan bertenaga panel surya.

Digelar di Museum Convetion Room adalah Emilia 4, kebanyakan mobil hemat energi tersebut dibuat oleh pelajar dari Alfredo Dino Ferrari Higher Education Institution di Maranello dan konsorsium ITS Maker, didukung pula oleh University of Bologna, Ferrari dan perusahaan lain di Motor Valley.

"Solar Challenge" Karya Pelajar di Museum Ferrari

Sedianya Oktober mendatang, kendaraan empat tempat duduk solar panel ini akan menjelajah Australia mengikuti Bridgestone World Solar Challenge 2019, kompetisi dengan mobil lain dari tim pelajar muda seluruh dunia.

Mobil pajangan lainnya yang dikembangkan oleh para pelajar adalah Emilia 3 yang pernah memenangkan edisi Amerika tahun lalu yang mana sekolah Maranello tersebut mewakili pelajar Eropa.

Pameran kali ini menjadi bagian simbol sejarah yang saling berhubungan antara manufaktur berbasis di Maranello dan Alfredo Dino Ferrari Higher Education Institution didirikan tahun 1963 oleh Enzo Ferrari.

KOMENTAR (0)