Airbag : Sang Pelindung Saat Kecelakaan

Airbag : Sang Pelindung Saat Kecelakaan

Kini perangkat airbag sudah menjadi fitur keselamatan standar yang wajib dimiliki  oleh  setiap produk otomotif. Minimal setiap mobil punya dua airbag (depan) untuk pengemudi dan penumpang. Karena beraksi setelah terjadi kecelakaan untuk meredam dampak buruk benturan terhadap penumpang, maka airbag termasuk dalam kategori sistem keselamatan pasif.

Airbag : Sang Pelindung Saat Kecelakaan

Apa Itu Airbag?

Mobil-mobil modern saat ini pada bagian  tengah kemudi dan  dashboard  sering dijumpai tulisan SRS airbag. Kata SRS adalah singkatan dari Supplementary Restraint System yang berarti fitur airbag  bersifat sebagai pendukung dan bukan fitur utama untuk menyelamatkan penumpang saat terjadi kecelakaan. Airbag menyelamatkan nyawa penumpang dengan meredam benturan tubuh penumpang ke bagian mobil seperti kemudi  atau dashboard yang berpotensi menyebabkan cedera atau kematian.

Airbag : Sang Pelindung Saat Kecelakaan

Cara Kerja Airbag

Perangkat igniter bertugas menyalakan Natrium Azida (NaN3) yang bereaksi dengan Kalium Nitrat (KNO3) dan menghasilkan nitrogen panas untuk  mengembangkan kantung udara. Proses tersebut hanya  terjadi jika ECU mengirimkan perintah. ECU  akan memberikan input jika sensor airbag yang diletakkan di beberapa titik menerima dampak benturan dalam besaran tertentu sehingga mobil dianggap menerima tabrakan besar. Sensor airbag membaca gaya benturan yang cukup besar untuk  membuat airbag mengembang, misalnya benturan frontal dengan kecepatan minimal 20-30 km/jam. Selain itu, ada sudut pembacaan sensor sekitar 15o ke arah depan.

Airbag : Sang Pelindung Saat Kecelakaan

Wajib Pakai Seatbelt

Airbag hanya akan efektif bekerja bila penumpang  mengenakan seatbelt. Jika tidak memakai  seatbelt, maka saat terjadi benturan tubuh  akan menghantam  airbag yang sedang berkembang  sehingga  berpotensi menimbulkan cedera atau bahkan kematian. Selain itu,  ada risiko tubuh  terlempar dan membentur bagian kabin, atau bahkan terlempar keluar.

TAGS

KOMENTAR (0)