Spesifikasi Suzuki Jimny akhirnya terungkap secara gamblang setelah beberapa pekan masih simpang siur dan banyak yang menerka-nerka. Bahkan ternyata memakai tipe mesin yang sama dengan All New Ertiga yakni K15B.
Dimensi terbaru untuk Jimny kini memiliki panjang 3.480 mm, bila memakai ban cadangan menjadi 3.645 mm. Lebar menjadi 1.645 mm dan tingginya 1.725 mm. Sedangkan jarak sumbu roda 2.250 mm. Jarak pijak untuk depan mencapai 1.395 mm dan untuk belakang 1.405 mm. Sementara jarak pijak ke tanah 210 mm.
Jimny memakai system gerak empat roda yakni Part time 4WD atau suszuki menyebutnya Allgrip Pro dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan transmisi otomatis 4 percepatan.
Seperti digadang-gadang sebelumnya, Jimny akan memakai mesin K15B. Bila dilihat tipenya, cukup akrab di telinga untuk produk Suzuki global lainnya yakni All New Ertiga yang memang buatan Indonesia.
K15B memiliki instalasi empat silinder segaris berkapasitas 1.462 cc, dengan diameter dan langkah piston 74 mm x 85 mm. Hanya saja untuk performanya sedikit lebih jinak yakni tenaga 100 hp pada 6.000 rpm dan torsinya 130 Nm pada 4.000 rpm.
Mesin untuk All New Ertiga mencapai 103 hp dan torsinya 138 Nm. Turunnya performa dimungkinkan untuk mengejar standar emisi di kawasan Eropa yang kini sudah Euro 6, sedangkan K15B buatan Indonesia sudah Euro 4.
Transmisi manual 5 percepatannya menggunakan angka rasio yang cukup mumpuni untuk menggerakkan bobot All New Jimny seberat 1.090 kg. Serta mampu melesatkan hingga kecepatan 145 km/jam. Sementara untuk transmisi otomatis hanya sampai 140 km/jam.
Klaim konsumsi bahan bakar juga cukup menggebirakan. Dari sebelumnya mesin 1.3L dan kini menjadi 1.5L ternyata keiritannya 16,2 km/liter untuk penggunaan transmisi manual, sedangkan untuk transmisi otomatis 13,2 km/liter.
Muat barang juga disajikan untuk para petualang. Bagasi belakang hanya tersedia 85 liter. Bila kursi belakang terlipat bisa menjadi 377 liter. Adapun untuk total kemampuan muat barang di kabin mencapai 830 liter.
Sistem pengereman depan memakai cakram solid, sementara untuk rem belakang andalkan model drum. Suspensi All New Jimny untuk depan dan belakang memakai 3-link rigid axle with coil spring. Ban untuk depan belakang memakai profil 195/80 R15.
Meningkatkan keselamatan berkendara, All New Jimny memakai Dual Sensor Brake Support (DSBS). Mendeteksi kendaraan untuk menghindari kemungkinan terjadinya insiden tabrakan dengan pejalan kaki. Memberikan peringatan waspada melalui suara dan peringatan lampu serta meningkatkan kemampuan pengereman sesuai dengan situasi.
KOMENTAR (0)