Produsen mobil Prancis, Citroën, baru-baru ini secara resmi memperkenalkan konsep terbarunya, C1 Urban Ride Concept, yang akan membuat debut publiknya pekan depan di ajang Paris Motor Show 2014.
Dilansir dari Autocar.co.uk, kreasi terbaru Citroën ini sebenarnya adalah sebuah mobil konsep yang berbasiskan pada city car C1 yang telah meluncur sebelumnya. Mini crossover ini akan mengadopsi banyak item menarik serta beberapa fitur yang belum pernah ada sebelumnya pada C1.
Citroën C1 Urban Ride Concept digambarkan manufaktur mobil Prancis ini sebagai crossover dengan tampilan “kemana-saja-boleh” dan dilengkapi dengan “fitur styling yang terinspirasi dari SUV dengan menggarisbawahi karakter dan sifat yang kuat.”
Citroën telah meninggikan ground clearance dari C1 standar sebanyak 15 mm pada Urban Ride, dengan menyematkan trim baru pada lengkungan roda dan bemper untuk memberikan tampilan yang lebih gagah, serta lampu kabut depan yang menambah kesan agresif.
Selain itu, C1 Urban Ride juga mendapatkan cladding plastik pada beberapa bagian bodinya serta atap terpal yang bisa dibuka. Konsep crossover ini juga telah dilebarkan track-nya sebanyak 10 mm, dan tampil dalam balutan cat berkelir kuning terang.
Spesifikasi dan detail kinerja mini crossover ini akan diungkap saat debut publiknya minggu depan. C1 Urban Ride Concept akan hadir dalam versi standar lima pintu dan open-top Airspace di ajang Paris Motor Show 2014, yang akan digelar pada tanggal 2 hingga 19 Oktober mendatang. **MS
KOMENTAR (0)