Volkswagen Beetle GRC Resmi Diperkenalkan

Volkswagen Beetle GRC Resmi Diperkenalkan

Volkswagen AG baru-baru ini resmi memperkenalkan mobil rallycross terbaru mereka, Beetle GRC, menjelang debut publiknya yang akan berlangsung akhir pekan ini di ajang Red Bull Global Rallycross.

Dilansir dari Inautonews, Beetle GRC ini merupakan salah satu model ‘terpanas’ dari Volkswagen, dengan tampilan gagah dan disematkannya berbagai fitur termutakhir termasuk rem performa tinggi, update pada sistem suspensi, limited slip differentials, spion aerodinamis, sayap belakang besar hingga velg alloy 17-inci berbalut ban kompetisi Yokohama.

Volkswagen Beetle GRC Resmi Diperkenalkan

“Setelah awal yang baik dari Volkswagen of America di kancah Rallycross bersama VW Polo, peluncuran New Beetle GRC ini merupakan langkah kami berikutnya. Beetle ini sekaligus menawarkan penampilan yang unik dan teknologi state-of-the-art, dan ini akan disukai para penggemar VW diseluruh dunia,” kata Jost Capito, Direktur VW Motorsport.

Volkswagen Beetle GRC Resmi Diperkenalkan

Bagian yang paling mengesankan dari VW Beetle GRC ini memang ditemukan di bawah kap mesinnya, karena Beetle GRC akan dibekali dengan mesin powerful TSI empat silinder berkapasitas 1.6-liter, yang mampu menghasilkan tenaga 544 HP (405 kW).

Volkswagen Beetle GRC Resmi Diperkenalkan

Powertrain ini terhubung dengan transmisi sequential 6-speed, yang menyalurkan daya dengan sistem all-wheel-drive ke seluruh roda. Lebih mengesankan lagi, Beetle GRC juga mampu melesat dari 0-60 mph (96 km/jam) hanya dalam waktu 2.1 detik, atau lebih cepat dari beberapa supercar seperti McLaren P1, LaFerrari atau 918 Spyder. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)