MB TIGER CLUB INDONESIA

MB TIGER CLUB INDONESIA

Mercedes Benz Tiger Club Indonesia (MTC INA) terbentuk pada 12 Maret 1999,  dan menjadi klub Mercedes-Benz di Indonesia yang cukup beruntung karena memiliki hubungan langsung dengan pabrikannya di Stuttgart GmbH, Jerman. Keberuntungan itu berhubungan dengan keberadaan mereka sebagai komunitas varian Mercedes-Benz yang paling awal berdiri di Indonesia. 
Proses pembentukan MTC INA dirintis oleh Denny Agust Putranto dan Fernando Reza di sebuah bengkel di bilangan Patimura, Kebayoran Baru, tahun 1998. Bersama beberapa penggemar Mercedes-Benz tipe W123 lainnya, mereka sering berkumpul di areal Parkir Timur Senayan; tepatnya di dekat bundaran air mancur patung panah yang diapit lapangan baseball dan Istora  Senayan.  
Komunitas otomotif ini kemudian memilih nama “W123” – Jakarta sebagai call sign.  Mereka membina hubungan baik dengan klub W123 Der Familie Wagen, yang sudah lebih dulu lahir di Bandung, melalui beberapa aktifitas sosial bersama. Hubungan baik kedua komunitas inilah yang menjadi embrio terbentuknya organisasi dengan AD/ART yang jelas. 
Sepuluh orang diantaranya kemudian berkomitmen untuk membentuk MTC INA, dan sepakat memilih tanggal 12 Maret 1999 (sesuai kode tipe kendaraan “123”) sebagai hari lahir mereka. Di tahun yang sama pula, Musyawarah Nasional MTC INA pertama kali digelar di Hotel Atlet Century Senayan Jakarta, dan berhasil memilih Iwan Diah sebagai Ketua Umum periode 1999-2000.