Sirkuit Mandalika Siap Gelar Perhelatan World Superbike November Mendatang

Sirkuit Mandalika Siap Gelar Perhelatan World Superbike November Mendatang

Sirkuit Mandalika siap gelar perhelatan World Superbike (WSBK) sebelum menjadi tuan rumah MotoGP tahun depan. Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pun tengah menyiapkan strategi agar tak terjadi kemacetan selama gelaran WSBK di Mandalika.

Kementerian Perhubungan memastikan kesiapan Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRLL) di kawasan The Mandalika Lombok, Nusa Tenggara Barat, untuk menyambut WSBK.

Sirkuit Mandalika Siap Gelar Perhelatan World Superbike November Mendatang

Beberapa fasilitas telah disiapkan untuk menyambut gelaran WSBK dan MotoGP di Mandalika. Beberapa di antaranya adalah jalan By Pass BIL-Songgong, halte bus, fasilitas keselamatan jalan, serta kantong-kantong parkir yang disiapkan menuju setiap zona. Kantong parkir ini menjadi area peralihan moda dari tranportasi pribadi ke transportasi umum menuju kawasan sirkuit saat gelaran WSBK nantinya.

Jadwalnya, WSBK akan digelar di Mandalika pada 12-14 November 2021. Sebelum diputuskan bisa menggelar ajang WSBK, Sirkuit Mandalika harus melakukan homologasi dahulu.

Sirkuit Mandalika Siap Gelar Perhelatan World Superbike November Mendatang

Perlu diketahui, proses homologasi yang akan dilangsungkan oleh pihak FIM dan Dorna ini tidak hanya meliputi trek, namun juga infrastruktur pendukung lomba. Proses homologasi ini berlangsung secara bertahap dan tahap pertamanya sudah berlangsung sejak April lalu.

Direktur Eksekutif World Superbike (WSBK), Gregorio Lavilla, optimistis Sirkuit Mandalika bisa selesai tepat waktu. Melalui laman resmi WSBK, Lavilla mengatakan pengerjaan Sirkuit Mandalika terbilang cepat. Aspal trek Sirkuit Mandalika sepanjang 4,31 kilometer dengan 17 tikungan itu akhirnya selesai dikerjakan. Selain trek utama, sarana dan prasarana juga tengah dikebut guna mendukung digelarnya perhelatan WSBK.

Sirkuit Mandalika Siap Gelar Perhelatan World Superbike November Mendatang

“Trek dan proteksi Mandalika sudah selesai, sementara Race Control, Medical Center, TV Compound, dan helipad-nya sedang dalam pembangunan. Kami sudah dapat jaminan zona hotel dengan jumlah kamar yang banyak untuk seluruh komunitas paddock kami,” ungkap Lavilla.

“Mereka bekerja keras dan sangat cepat. Jika tak ada halangan yang bisa menghentikan progres ini, untuk sementara kami punya asumsi bahwa sirkuitnya bisa selesai tepat waktu. Mengingat gelaran ini rencananya digelar pada November, kami akan terus memantau situasinya sampai kami mencapai titik di mana kami harus mendapatkan konfirmasi,” tuturnya.

KOMENTAR (0)