PT Piaggio Indonesia (PI) resmi meluncurkan Vespa GTS Super Tech 300 di Jakarta hari ini (20/9). Skuter dari big body family Vespa ini mendapatkan penyegaran mulai dari desain, mesin yang baru hingga teknologi canggih yang lebih kekinian.
Salah satu teknologi canggih terkini yang disematkan pada GTS Super Tech 300 ini yakni layar digital TFT full color 4,3 inci yang bekerja dengan sistem konektivitas smartphone Vespa MIA melalui blutooth. Smart Dash dari Vespa GTS Super Tech 300 ini memungkinkan pengendara untuk memberikan perintah suara, menerima panggilan, mengatur notifikasi pesan yang masuk dan sistem navigasi.
“Vespa GTS Super Tech 300 menghadirkan karakter kuat melalui desain yang menawan, mesin yang bertenaga dan dilengkapi teknologi mutakhir. Kami percaya, Vespa GTS Super Tech 300 akan menghadirkan keunikan dan kenikmatan yang lebih baik dalam berkendara,” jelas Marco Noto La Diega, President Director PT Piaggio Indonesia, di sela-sela peluncuran Vespa GTS Super Tech 300, di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (20/9).
Sementara pada sektor dapur pacu, motor ini dibekali mesin 300cc HPE (High Performance Engine) yang mampu semburkan tenaga 23 Tk. Mesin yang diklaim paling responsif yang dimiliki Vespa ini didukung 4 katup, silinder tunggal, liquid cooled dengan dikontrol oleh MIU4 ECU generasi terbaru.
Sedangkan untuk pemanis eksterior, penyegaran desainnya ini terjadi pada shield dengan desain baru, horn cover baru, mudguard, dan jok yang lebih ergonomis. Pada roda juga dilabur dengan warna glossy black spesial pada pelek 12 inci dengan shock spring berwarna kuning.
Vespa GTS Super Tech 300 ditawarkan dengan dua pilihan warna menarik, yaitu Black Vulcano dan Grey Avio. Tertarik meminangnya? Siapkan budget Rp 152,9 juta (OTR Jakarta) untuk menebusnya.
KOMENTAR (0)