Toyota Supra kembali menyapa Amerika setelah 21 tahun absen dari genre sportscar. Memanfaatkan North American International Auto Show 2019, (14/1), Supra hadir sebagai generasi kelima.
Sukses memuaskan para penggemar kecepatan melalui A40, A60, A70 dan A80, kini Supra berkode A90 benar-benar tampil sebagai versi produksi. Sebelumnya A90 sempat melenggang sebagai konsep di Goodwood Festival of Speed 2018.
Sebagai flagship, merupakan model GR Supra merupakan racikan Toyota Gazoo Racing. Sedianya Supra dijual musim panas tahun ini dengan dua pilihan yakni 3.0 dan 3.0 Premium. Adapun untuk Launch Edition akan berbasis dari grade 3.0 Premium.
Sentakan unik gerak dua roda belakang menjadi khas Supra memanjakan para penggemar sportscar. Tak sekadar performa, Supra dikemas dengan teknologi koneksi multimedia serta kenyamanan sasis yang tak tertandingi.
Dari mesin enam silinder 3.0L akan suguhkan tenaga 335 hp dan torsinya 495 Nm. Hal tersebut berkat sokongan dari twin scroll turbo. Sedangkan transmisinya delapan percepatan otomatis menggunakan paddle shift.
Toyota mengklaim laju standar Supra kini 4,1 detik untuk 0-96 km/jam. Diyakini mobil massal paling cepat melesat yang pernah dibuat Toyota. Kecepatan tertingginya 250 km/jam.
Para desainer kabin membuat pengguna tetap nyaman meski digunakan harian dan juga siap di lintasan balap. Yup, jok balap yang sandaran kepala sudah menjadi satu bagian. Dibalut kulit halus dan ada pemanas untuk 3.0 Premium. Sedangkan versi 3.0 dibalut kulit Alcantara.
Tatanan audio premium sangat menjanjikan melalui produk speaker JBL 12 buah. Layar sentuh di dashboard berukuran 8,8 inci menampilkan infotainment dan bisa terkoneksi dengan Apple CarPlay.
Pengembangan sasis Supra memang ada campur tangan Toyota Gazoo Racing. Distribusi bobotnya mencapai 50:50. Toyota menyiapkan double joint spring untuk suspensi depan dan multi-link di bagian belakang berkonstruksi alumunium.
Tampil kian menawan berkat velg alloy ukuran 19 inci berbalut ban 255/35R19 untuk depan dan 275/35R19 untuk belakang. Menjamin cengkeraman ke permukaan aspal dipercayakan ban Michelin Pilot Super Sport. Sistem pengereman andalkan cakram berdiameter 348 mm diapit empat kaliper Brembo.
Pilihan warna Supra, untuk menunjukkan performa terbaik ada pilihan Renaissance Red 2.0, Nitro Yellow dan Downshift Blue. Tersedia juga Phantom Matte Grey. Selain itu termasuk Absolute Zero White, Tungsten Silver, Turbulance Gray dan Nocturnal Black. [Kusnadi]
KOMENTAR (0)