Honda Sportwagon Concept, Desain Agresif nan Futuristis

Honda Sportwagon Concept, Desain Agresif nan Futuristis

Bermaksud untuk merubah desain konservatif dalam dunia mobil station wagon, desainer Rene Garcia –juga dikenal sebagai Pyschoform– yang berbasis di San Francisco ini menyajikan desain agresif kreasinya, Honda Sportwagon Concept.

Honda Sportwagon Concept, Desain Agresif nan Futuristis

Dilansir dari Diseno-Art, Garcia adalah seorang pembuat model digital (digital modeler) full-time pada beberapa film science fiction terkenal, seperti The Avengers, Transformers, Star Trek, dll. Desainer berbakat ini mendapatkan inspirasi Sportwagon dari salah satu predator alami paling ditakuti, yaitu hiu putih.

Honda Sportwagon Concept, Desain Agresif nan Futuristis

Memang, Honda Sportwagon Concept yang sepertinya berbasiskan Honda Odyssey ini memiliki tampilan bagian depan yang meruncing seperti hiu, dengan head lamp kecil dan desain belakang yang agresif. Selain itu, garis kaca depan serta atap yang rendah namun sedikit melandai memberikan kesan seperti tubuh bagian atas seekor hiu.

Honda Sportwagon Concept, Desain Agresif nan Futuristis

Tak hanya itu, Garcia juga menyematkan velg berdiameter 20-inci pada mobil konsepnya ini, dengan tambahan roof rack rendah pada atapnya, untuk memudahkan membawa barang-barang besar.

Meskipun Honda Sportwagon Concept kemungkinan tak akan diproduksi dalam waktu dekat, namun desain ciamik dari Garcia ini akan menjadi alternatif menarik bagi desain mobil-mobil station wagon di masa depan. Who knows? **MS

TAGS

KOMENTAR (0)