Setelah debut perdananya di Los Angeles Motor Show 2014 yang digelar November lalu, Mercedes-Maybach S600 terbaru dipastikan akan tersedia di pasaran otomotif Amerika Serikat mulai bulan April mendatang.
Dilansir dari Worldcarfans, mobil mewah nan eksklusif ini akan dibanderol seharga USD 189,350 (sekira Rp 2,3 miliar), ditambah USD 925 (Rp 11,6 jutaan) untuk biaya pengiriman.
Dijadwalkan untuk mulai dijual di Amerika Serikat pada bulan April 2015, untuk penjualan awal Mercedes-Maybach S-Class akan ditawarkan dalam model S600, dengan memberikan ‘paket mewah’ seperti yang pernah dijanjikan sebelumnya oleh perusahaan yang dimiliki Daimler ini.
Mercedes-Maybach S600 memiliki ukuran panjang 5.453 mm, atau 200 mm lebih panjang ketimbang Mercedes S-Class LWB, dengan wheelbase 3.365 mm yang mampu memberikan ruang lebih lega untuk penumpang di bagian belakang.
Sementara, pada styling eksteriornya terdapat beberapa perubahan, seperti pintu belakang yang lebih pendek 66 mm, jendela samping ketiga dengan pilar-C, grille depan yang sedikit direvisi, serta badge, lencana dan velg khas Maybach.
Walaupun begitu, untuk interiornya mobil yang disebut-sebut sebagai “mobil paling tenang di dunia” ini mengalami perubahan yang cukup signifikan. Diantaranya, dipasangnya jok eksekutif standar untuk penumpang di belakang, dengan backrests dan bantalan yang dapat disesuaikan.
Disisi dapur pacunya, Mercedes-Maybach S600 juga dibekali mesin V12 twin-turbo berkapasitas 6.0-liter yang mampu mengembangkan daya 523 tenaga kuda (390 kW) pada torsi 830 Nm (612-ft.lbs).
Selain mesin bertenaga besar, S600 juga dibekali fitur MAGIC BODY CONTROL, lampu depan LED, sound system Burmester 3D-Surround, head-up display, sistem entertainment untuk penumpang di belakang, kaca depan yang dapat dipanaskan dan banyak lagi fitur lainnya.
Sebagai pembanding, versi yang sama juga telah dipasarkan seharga 187,841 euro di pasaran Jerman, dimana konsumen juga bisa mendapatkan pilihan varian S500 bermesin V8, dengan harga 134,053 euro atau sekira Rp 1,96 miliar. **MS
KOMENTAR (0)