Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Produsen mobil Inggris, Aston Martin, akhirnya resmi memperkenalkan mobil kinerja tinggi besutan terbaru mereka, Vulcan.

Digambarkan sebagai model yang menjadi “karya paling intens dan menggembirakan hingga saat ini”, Aston Martin Vulcan adalah supercar satu-satunya yang memang dirancang untuk bersaing head-to-head dengan mobil-mobil kinerja tinggi terbaik di dunia.

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Dilansir dari Worldcarfans, Vulcan memang tampil agresif. Supercar Inggris ini memiliki fasia depan yang unik, dengan grille besar yang terintegrasi ke dalam splitter depan. Walaupun demikian, beberapa bagian Vulcan tetap mengusung ciri khas styling klasik dari Aston Martin.

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Karena memang dibangun khusus untuk trek, Aston Martin Vulcan ini dibekali bodi monocoque berbahan serat karbon, dengan fitur limited-slip differential dan tabung torsi magnesium dengan poros baling-baling dari serat karbon.

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Sementara, daya disediakan oleh mesin V12 naturally-aspirated berkapasitas 7.0-liter, yang mampu mendongkrak tenaga lebih dari 800 bhp (596 kW). Mesin ini dihubungkan dengan transmisi sequential enam percepatan, dengan rasio power-to-weight yang bahkan melebihi mobil balap GTE di balap ketahanan FIA World Championship.

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Dalam sebuah pernyataan, CEO Aston Martin Andy Palmer mengatakan bahwa Vulcan adalah “supercar langka dan luar biasa”, yang “dirancang dan direkayasa untuk memberikan pengalaman berkendara yang benar-benar mendebarkan, mengacu pada warisan budaya otomotif yang kaya.”

Ini Dia Penampakan Aston Martin Vulcan Terbaru

Aston Martin Vulcan akan diproduksi terbatas hanya 24 unit, dan konsumen akan ditawarkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam program pelatihan balap yang ekstensif. Konsumen juga akan mendapatkan kesempatan mengemudikan sejumlah model performa tinggi dari Aston Martin, termasuk V12 Vantage S, One-77 dan Vantage GT4 Racer, sehingga mereka secara bertahap dapat membangun pengalaman dan mengembangkan teknik balap mereka sebelum memacu Vulcan di trek. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)