MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Toyota resmi meluncurkan keluarga baru dalam line-up MPV mereka, Proace Verso, pekan lalu di ajang Geneva Motor Show 2016. Toyota Proace Verso ini juga menjadi ‘saudara’ dari Citroen SpaceTourer dan Peugeot Traveller.

Ditawarkan dalam tiga jenis bodi yang berbeda dengan panjang antara 4.6 m dan 5.3 m, Toyota Proace Verso ini menawarkan ruang kabin besar yang dapat memuat hingga sembilan penumpang dalam tiga baris kursi.

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Selain itu, pelanggan juga mendapat pilihan lima jenis mesin diesel berkekuatan 93 hingga 177 tenaga kuda (95 PS hingga 180 PS), dengan pilihan tiga transmisi (manual, otomatis dan robotized manual).

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Tergantung pada penggunaan kendaraan, tersedia juga opsi tiga format tempat duduk pada Proace Verso: Shuttle, Family dan VIP. Dua format pertama dapat diaplikasikan pada ketiga jenis bodi, sedangkan format VIP dapat dipilih pada gaya bodi Medium dan Long.

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Format Shuttle menawarkan lantai berkarpet dan kain pelapis berkualitas tinggi pada kabin, dan tersedia dalam konfigurasi 8 dan 9 jok penumpang. Untuk format Family, berfokus pada ruang dan modularitas, menargetkan lebih ke arah penggunaan rekreasi dengan konfigurasi 8 jok penumpang, dimana baris kedua dibekali meja bergaya kabin pesawat.

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Sementara, format VIP dirancang untuk transportasi eksekutif. Tersedia dalam konfigurasi 6 dan 7 jok penumpang, opsi ini jok geser dan removable pada baris kedua dan ketiga. Sebuah meja lipat dipasang pada rel antara baris kursi tengah dan belakang, yang dapat digunakan untuk kenyamanan maksimal. Baris tengah kursi juga dapat dibalik untuk kenyamanan perjalanan jarak jauh.

MPV Terbaru Toyota Proace Verso Diluncurkan

Toyota Proace Verso MPV ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan terkini diantaranya Forward Collision Warning, Autonomous Emergency Braking, Blind Spot Detection, Lane Departure Alert, Driver Attention Alert, Road Sign Assist dan Intelligent Speed Adaptation, Adaptive Front Lighting, hingga Automatic High Beam System. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)