Untuk berkendara nyaman, tentunya harus memperhatikan berbagai aspek pada kendaraan Anda. Tak hanya bagian mesin dan kaki-kaki, namun bagian interior pun juga harus mendapatkan perhatian, salah satunya adalah jok mobil.
Merawat jok agar tetap bersih tentu akan menambah kenyamanan Anda dalam berkendara. Karena, jika Anda berkendara dan melihat jok yang kotor, mungkin Anda akan merasa risih terlebih jika ada orang lain yang ikut serta bersama Anda.
Hal pertama yang harus Anda siapkan untuk membersihkan jok mobil Anda adalah peralatan kebersihan yang memadai. Siapkan penyedot debu, deterjen, sikat halus (ukuran tak perlu terlalu besar), kain pembersih berbahan halus dan juga sedikit air.
Setelah semua perlengkapan sudah siap, mulailah dengan menyedot debu seluruh permukaan jok untuk membersihkan kotoran dan sisa-sisa makanan atau lainnya. Kemudian, periksa jok untuk mengidentifikasi daerah-daerah bernoda yang akan membutuhkan pembersihan ekstra.
Langkah selanjutnya, berikan usapan deterjen pada noda hingga merata. Jangan lupa untuk membasuhnya juga dengan sedikit air. Kemudian, sikat noda dengan gerakan memutar hingga bersih. Namun harap diperhatikan, untuk beberapa bahan jok yang halus lakukan penyikatan dengan gerakan yang hati-hati.
Nah, setelah noda bersih, selanjutnya lakukan pengeringan dengan menggunakan penyedot debu. Anda mungkin perlu menyeka kelebihan pembersih dengan kain putih berbahan lembut yang bersih. Biarkan jendela mobil terbuka beberapa saat, untuk mempercepat pengeringan dan menghindari tumbuhnya jamur.
Kemudian, untuk menghilangkan bau yang kurang sedap, Anda bisa gunakan pengharum mobil yang sesuai dengan selera. Atau, Anda juga bisa gunakan interior cleaner yang cocok dengan interior mobil Anda. **MS
KOMENTAR (0)