16 Tahun Daihatsu Peringkat dua Penjualan Otomotif di Indonesia

16 Tahun Daihatsu Peringkat dua Penjualan Otomotif di Indonesia

Sepanjang tahun 2024, pasar otomotif nasional mencapai sekitar 889 ribu unit. Sementara itu, Daihatsu di Indonesia membukukan raihan penjualan ritel dengan capaian lebih dari 168 ribu unit. Dari pencapaian ini, penjualan ritel Daihatsu sepanjang 2024 berkontribusi sebesar 18,9% market share otomotif nasional.

Selama tahun 2024 penjualan Daihatsu didukung oleh 3 model, mulai dari LCGC MPV Daihatsu Sigra yang menjadi kontributor utama penjualan Daihatsu dengan penjualan sebanyak 54.366 ribu unit atau berkontribusi sebesar 32%.

16 Tahun Daihatsu Peringkat dua Penjualan Otomotif di Indonesia

Selanjutnya, disusul dengan mobil komersil Daihatsu Gran Max Pick Up sebanyak 41.703 unit sebesar 25%, serta Terios sejumlah 19.873 unit atau sekitar 12%.

Sri Agung Handayani, Marketing Director dan Corporate Communication Director PT Astra Daihatsu Motor mengatakan, kami bersyukur, menutup tahun 2024 Daihatsu mempu mempertahankan posisi nomor 2 penjualan otomotif nasional selama 16 tahun berturut-turut.

16 Tahun Daihatsu Peringkat dua Penjualan Otomotif di Indonesia

“Kami berkomitmen memberikan berbagai kemudahan bagi pelanggan untuk dapat memiliki mobil Daihatsu, khususnya pembeli mobil pertama,” kata Sri Agung.

Sepanjang tahun 2024, terdapat 3 model Daihatsu yang menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia, yakni Daihatsu Sigra dengan share sebesar 58% di segmen LCGC MPV; disusul Gran Max Pick Up dengan share 56% di segmen Pick Up Low; dan Gran Max Mini Bus dengan share sebesar 91% di segmen pasar Semi Commercial dengan jumlah 15.040 unit.

KOMENTAR (0)