Saat ini, industri otomotif perlahan tapi pasti bergerak menuju tenaga listrik. Namun, bisnis kendaraan rekreasi (RV) tampaknya masih tertinggal di belakang sektor mobil penumpang dalam hal elektrifikasi.
Meskipun begitu, Winnebago telah meluncurkan RV listrik berbasis Ford Transit dengan jarak tempuh mencapai 201 kilometer hanya dengan sekali pengisian daya. Inilah eStream Airstream Concept-Trailer, camper listrik buatan Thor yang saat ini masih berstatus prototipe produksi satu-satunya. Ada kemungkinan, trailer ini akan tiba dalam waktu dekat, meskipun belum ada informasi soal peluncurannya.
Memang, ini bukanlah trailer camper bertenaga listrik pertama yang pernah dibuat, namun yang satu ini terlihat terintegrasi dan penuh kecerdasan. Konsep EStream ini berdiri di atas arsitektur platform elektrifikasi yang dibangun Thor sendiri, dilengkapi drivetrain listrik bertenaga baterai yang dapat mendukung kendaraan penarik. Trailer ini dapat membantu kendaraan bermesin konvensional atau kendaraan listrik dan mampu mengurangi konsumsi bahan bakar atau energinya.
Sederhananya, ini adalah camper listrik yang dapat ditarik dan dapat ditenagai oleh drivetrain listriknya sendiri. Selain itu trailer ini memiliki kemampuan untuk melakukan posisi parkir dengan menggunakan remote tanpa melibatkan kendaraan derek. Membuatnya lebih mudah untuk bermanuver di sekitar tempat yang diinginkan pemiliknya untuk bermalam.
Paket baterai yang dipasang di lantai trailer juga menyediakan energi listrik untuk siang dan malam di luar jaringan. Pengisian daya baterai dan aliran energi dapat dipantau melalui aplikasi seluler, yang juga memberikan informasi stasiun pengisian terdekat dan paling nyaman.
KOMENTAR (0)