Tampil lebih sporty dan bertenaga, Aston Martin Vantage 2025 akan diproduksi tahun ini. Mengalami ubahan secara menyeluruh. Aston Martin menggambarkan model baru ini sebagai Vantage paling cepat dalam 74 tahun sejarah mobil tersebut.
Dari sisi jantung pacu, tersedia mesin V8 4.0 liter twin-turbocharged, ditingkatkan secara menyeluruh, sehingga tenaga maksimal mampu disemburkan mencapai 656 dk dan torsi 800 Nm.
Tenaga tersebut mengalami peningkatan hingga 153 dk dan 115 Nm dibandingkan model lawasnya. Selain mesin, Aston Martin juga berhasil meningkatkan suara ketika mobil dipacu di jalan. Hal ini sejalan dengan modifikasi mesin, optimalisasi rasio kompresi, pemasangan turbocharger lebih besar, dan peningkatan pendinginan.
Dilansir dari berbagai sumber, mobil ini juga mendapatkan transmisi otomatis ZF 8-percepatan dan penggerak roda belakang, sehingga mampu mencapai kecepatan 96 kilometer per jam hanya dalam 3,4 detik, dengan kecepatan tertinggi 325 km per jam.
Membantu peningkatan akselerasi, tersedia traction control system yang dapat disesuaikan. Terjadi banyak peningkatan kinerja, pabrikan juga mendesain ulang bodi depan dan memberikan kekuatan lateral lebih besar antara menara suspensi belakang.
Menambah kenyamanan pengendara, Aston Martin juga memberikan peredam baru yang terintergrasi dengan sistem kemudi. Mobil terbaru ini akan hadir dengan pelek forged 21 inci berbalut ban Michelin Pilot Sport 5 S berukuran 275/35 di depan dan 325/30 di belakang.
Rem Cakram besi merupakan perlengkapan standar sementara rem karbon keramik merupakan tambahan opsional. Penggunaan rem ini tidak hanya meningkatkan performa tetapi juga menghemat bobot hingga 27 kg.
Secara visual, ubahan paling kentara terjadi pada bagian depan. Aston Martin telah meningkatkan ukuran gril dan memasang lampu depan Matrix LED mirip dengan DB12. Mobil sport ini juga menampilkan bumper belakang dan pipa knalpot lebih besar, serta pilihan cat tiga corak.
Aston Martin Vantage 2025 juga mengikuti jejak DB12, mengubah bagian interiornya. Terlihat dasbor-nya telah dirombak dan memiliki sistem infotainment baru berukuran 10,25 inci. Terdapat juga sistem audio 11-speaker sebagai standar dan 15-speaker Bowers & Wilkins sebagai pilihan.
Aston Martin akan memulai produksi Vantage 2025 pada kuartal ini sebelum memulai pengiriman pada kuartal ke 2 tahun 2024.
KOMENTAR (0)