Drift Camp yang dilaksanakan oleh Indonesian Drift Community (IDC) terus berlangsung ke berbagai kota di sepanjang 2019 ini. Di penghujung tahun, giliran para drifter lokal di Bali diajak untuk asah kemampuan di Drift Camp.
Drift Camp merupakan ajang latihan bersama untuk menjaring para drifter-drifter baru di berbagai daerah. Di Bali, rencananya untuk ajang ini akan berlangsung di Garuda Wisnu Kencana, Sirkuit Speed City, pada Sabtu, 7 Desember 2019 mulai pukul 11.00 WITA.
“Drift Camp selalu membangun suasana kekeluargaan dan keakraban dengan motor keep drifting fun. Jadi jangan takut untuk terus membangun mobil-mobil drift, Mau terus drifting di Indonesia,” tukas Salah Satu Penyelenggara Drift Camp, Denny Pribadi, melalui keterangan resminya.
Latihan dibuat dengan konsep layaknya kejuaraan drifting sungguhan, mulai dari kejurnas drift, track maker, juri-juri nasional, hingga proses scrutineering. Tercatat hingga sekarang ini sudah ada 30 orang drifter yang ambil serta di Drift Camp, dan animo ini terbilang banyak untuk sebuah acara di luar Jakarta.
Kegiatan latihan bersama ini terbuka untuk seluruh drifter dari pemula hingga pro dengan menggunakan sedan RWD, pick up RWD, atau retro car RWD. Para peserta pemula nantinya akan disuguhkan pula track permanen untuk baru belajar drift. Kemudian untuk sesi latihan dibagi dua sesi, single practice siang hari dan tandem practice sore hari.
Selain soal teknik, para drifter pro juga berbagi informasi mengenai setting-an mobil mulai dari mesin, kaki-kaki, steering, hingga ban yang digunakan. Kemudian bagi yang tidak ikut Drift Camp juga bisa datang ke lokasi acara untuk bisa seru-seruan kumpul bersama komunitas mobil di Bali.
KOMENTAR (0)