Bagi yang ingin melewati sejarah bersama Honda, mobil serba listrik Honda e sudah mulai dijual kepada konsumen dan dibuka pemesanannya.
Mobil listrik Honda e ini masih tetap membawa kesenangan berkendara sejatinya Honda dengan tetap mempertahankan respn dinamis, efisien dan performa.
Motor listriknya mampu mengerahkan tenaga hingga 150 hp dan torsinya tembus 300 Nm. Kapasitas baterai 35,5 kWh diyakini yang teringkas di kelasnya.
Kemampuan tempuh Honda e bisa tembus 200 km, fast charging 80% hanya perlu waktu 30 menit. Cocok buat berkendara di perkotaan.
Distribusi bobot yang mumpuni 50:50 membuat mobil listrik Honda ini begitu lincah dikendarai. Baterainya berjarak 50 cm ke tanah. Radius putarnya hanya 4,3 meter.
Honda e hanya akan disuguhkan Single Pedal Control, memungkinkan pengendara berakselerasi dan memelankan kendaraan hanya satu pedal. Ketika pedal diinjak mobil akan berakselerasi normal; kemudian saat dilepas secara otomatis akan meregenerasi pengereman menjadi energi dan memelankan kendaraan. [KCH]
KOMENTAR (0)