Sehari menjelang perhelatan Indonesia Modification (IMX) 2020 Virtual Event yang akan digelar besok, pada Sabtu (10/10), sejumlah persiapan sudah diselesaikan dengan matang. Mulai dari studio, tata cahaya, konsep digital mapping, program-program yang akan dijalankan, digital market untuk keperluan belanja online, termasuk sistem pengundian Giveaway dan Supergiveaway.
IMX 2020 akan dilaksanakan mulai pukul 13:00 sampai dengan 17:00 WIB dan bisa disaksikan para pengunjung yang telah memiliki tiket hanya dengan sekali klik. Calon penonton cukup menekan tombol “Watch Here” yang tertera pada tiket digital yang dikirimkan panitia ke email yang didaftarkan saat membeli tiket IMX 2020.
“Animo masyarakat terhadap IMX 2020 terbilang sangat besar. Sampai hari ini kategori Bronze Ticket yang dijual Rp60 ribu sudah habis. Namun jangan khawatir masih ada kategori tiket lain yang bisa dibeli calon penonton IMX 2020 hari ini hingga tengah malam nanti,” bilang Andre Mulyadi selaku IMX Project Director.
Jangan lewatkan kesempatan menyaksikan semua program seru IMX 2020 yang meliputi IMX Suporting Content yang berisi Live Modz 2020, Gelis Tuner Competition, AMMDes Digimoodz #2, RSKKNI Modifikator. Selain itu adapula program IMX Exclusive Release untuk 50th Anniversary Suzuki Indonesia, Lineup baru KARMA Bodykit, body kit Musa Tjahjono X Pengepul Mobil, Nissan X Bapak2id, serta produk aftermarket yang akan diluncurkan eksklusif di platform Shopee.
IMX Digital Market
Salah satu program unggulan IMX 2020 Virtual Event adalah IMX Digital Market yang memberikan experience berbelanja online produk-produk aftermarket terbaik dengan harga bersahabat. IMX Digital Market akan didukung platform e-commerce Shopee dan bisa diakses secara eksklusif pada 10-11 Oktober 2020.
Selain itu akan ada pula produk-produk aftermarket baru yang akan memulai penjualan di IMX Digital Market melalui Shopee. Nantinya pengunjung bisa menjadi orang-orang pertama yang mendapatkan produk-produk baru yang di-Exclusive Release dengan harga bersahabat.
Beberapa produk yang akan dirilis secara eksklusif di Shopee antara lain: Velg DnZ Wheels, air suspension Airlux Suspension, cover mobil glow in The dark BitelBlack, vel HSR, produk pembersih Turtle Wax, lampu konsep LED dan DRL Yoong Motor, cat anti gores Raptor, velg Torsion Wheels, lampu LED Autovision, dan lain sebagainya.
Selain itu terdapat pula potongan harga terbaik khusus IMX Digital Market seperti di bawah ini:
• Air Suspension Airlux Supension dijual Rp12 juta dari sebelumnya Rp20 juta
• Produk lampu Autovision diskon hingga 70%
• Produk perawatan mobil Turtle diskon hingga 40%
• Produk STP Engine Flush dijual Rp 46,8 ribu dari sebelumya Rp 78 ribu
• Velg SSR Type C R17 dijual Rp17,5 juta dari sebelumnya Rp21 juta
• Velg Volk Racing Daytona R17 dijual Rp 10,85 juta dari sebelumnya Rp15 juta
• Velg HSR Wheel R20 dijual Rp7 juta dari sebelumnya Rp 14 juta
• Velg Torsion R15 dijual Rp2,6 juta dari sebelumnya Rp4,5 juta
• Velg Torsion R20 dijual Rp4,7 juta dari sebelumnya Rp9,7 juta
• Velg PAKO Wheels beli 4 pieces dapat 1 piece
• Paket pemasangan body wrapping Dice Sticker diskon hingga 40%
• Cat anti gores Raptor diskon hingga 25%
• Sarung mobi BitelBlack diskon hingga 25%
• Kaca film V-Kool diskon hingga 30%
• Paket modifikasi lampu Yoong Motor diskon hingga 40%
• Produk pengereman Brembo dan AP Racing diskon hingga 20%
• Karpet injak Vertue Concept dijual Rp2,5 juta dari sebelumnya Rp3 juta
• Paket cover jok AP Force dijual Rp2,8 juta dari sebelumnya Rp3,3 juta
Ini cara untuk berbelanja di IMX Digital Market via Shopee pada 10-11 Oktober:
1. Masukkan kata “Indonesia Modification Expo” pada kolom search di aplikasi Shopee
2. Pilih produk aftermarket yang Anda cari dan masukkan ke keranjang
3. Selesai! Anda telah berhasil mendapatkan produk modifikasi terbaik dengan harga khusus Special Deals!
KOMENTAR (0)