Komitmen MG untuk terus memberikan pengalaman berkendara terbaik bagi para penggunanya di Tanah Air, dihadirkan lewat perkenalan MG ZS EV sebagai kendaraan listrik pertamanya yang debut di ajang pameran otomotif bertaraf internasional IIMS Hybrid 2021 lalu. Ragam fitur berteknologi tinggi yang ada pada MG ZS EV pun sukses dinobatkan sebagai Best Electric Car di IIMS Hybrid 2021.
Menyadari antusiasme tinggi yang diterima oleh MG ZS EV maka MG pun berinisiatif untuk mengadakan rangkaian pameran di berbagai pusat perbelanjaan Tanah Air. Menurut Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, inisiatif ini menjadi bentuk nyata MG untuk masyarakat Indonesia agar lebih familiar dengan kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan.
Adapun uji kendara MG ZS EV saat ini dapat diakses dengan mengunjungi pameran MG di berbagai pusat perbelanjaan Tanah Air yang diadakan pada:
4-9 Mei: Pondok Indah Mall 3 – Jakarta
10-23 Mei: Mall Kelapa Gading – Jakarta
25-30 Mei: Summarecon Mall Serpong – Tangerang
2-6 Juni: Central Park Mall – Jakarta
8-13 Juni: Pondok Indah Mall 1 – Jakarta, Paskal 23 – Bandung dan Pakuwon Mall – Surabaya
15-20 Juni: Mall Kota Kasablanka, Jakarta dan Mall Ratu Indah – Makassar
21-27 Juni: Sun Plaza, Medan
Selain versi elektriknya, MG ZS berbahan bakar bensin pun tersedia untuk dicoba dan dimiliki secara langsung. Para pengunjung pameran yang ingin mendapatkan pengalaman baru bersama teknologi i-SMART juga dapat menjelajahi i-SMART Booth Corner.
KOMENTAR (0)