Sebanyak 600 pemudik dilepas hari ini (1/6) oleh Federal Lubricants dan Mobil Lubricants di Lapangan Aldiron. Para memudik tersebut berangkat ke tujuan Semarang, Yogyakarta, Solo dan Surabaya.
Adapun mudik kali ini merupakan gelaran ke lima dan mengangkat tema “Mudik Bareng Seru dan Baru”. Pemudik merupakan bagian dari Federal Lubricant dan Mobil Lubricants yakni para mekanik dan konsumen.
“Acara mudik bareng merupakan komitmen kami dalam memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen. Bagi kami, melayani konsumen bukan hanya memberikan produk yang baik dan berkualitas, tapi juga memberikan apresiasi yang bermanfaat seperti memfasilitasi mudik ke kampung halaman,” ujar President Director PT Federal Karyatama, Patrick Adhiatmadja.
Dirinya menambahkan, “Semoga para pemudik dapat menikmati perjalanan dengan nyaman dan tiba di kampung halaman dengan selamat.”
Sambil menunggu keberangkatan, pemudik dihibur oleh grup band rohani, DEBU. Kemudian yang meiliki balita disediakan tenda bermain. Federal Lubricants dan Mobil Lubricants menyediakan 14 unit bus.
“Agar memberikan ketenangan para pemudik, seluruh bis sebelum berangkat diperiksa kelengkapan. Bila tidak sesuai spesifikasinya, kami minta ganti unit bis yang lebih baik terutama fitur keselamatannya,” ujar Patrick. [KCH]
KOMENTAR (0)