Komunitas para jurnalis yang tergabung dalam Journalist Max Community (JMC) kembali menggelar Touring Merdeka 2020. Kegiatan ini digelar pada 22-23 Agustus 2020 dengan rute Jakarta-Pancawati-Bogor.
Para jurnalis yang menunggangi Yamaha Nmax dan Xmax ini menggelar acara tersebut dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75. Aksi sosial pun disisipkan dalam kegiatan Touring Merdeka ini.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini pun berlangsung sesuai dengan protokoler kesehatan untuk menghindari penyebaran Covid-19. Para member tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan, mulai dari penggunaan masker, hand sanitizer, menjaga jarak sesama member dan juga dilengkapi perlengkapan safety gear untuk keamanan dan keselamatan berkendara.
Aksi sosial yang dilakukan di sekitar lokasi penginapan berupa donasi paket pulsa Telkomsel yang diberikan langsung oleh perwakilan anggota JMC kepada warga sekitar.
“Aktivitas touring JMC kali ini bukan sekadar merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-75 serta menjalin tali persaudaraan sesama member yang sudah vakum dari giat touring selama berbulan-bulan akibat pandemi, tapi sekaligus membantu kegiatan belajar dari rumah siswa-siswi sekolah di area sekitar lokasi dengan memberikan paket data Telkomsel,” ungkap Zainal Abidin, perwakilan anggota JMC, Minggu (23/8).
Perjalanan menuju lokasi relatif lancar tanpa kendala, hingga tiba di Vila Santa Monica, yang terletak di kaki gunung Gede Pangrango. Kehangatan suasana di Villa menambah keceriaan para member untuk sejenak menghilangkan penat karena sudah cukup lama tak bertemu langsung akibat aturan PSBB.
“Touring merdeka kali ini berlangsung sukses berkat dukungan berbagai pihak seperti Pertamina, PT Gajah Tunggal, Telkomsel dan GMA Product Series,” pungkasnya.
KOMENTAR (0)