Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Sean Gelael, adalah seorang pembalap mobil asal Indonesia yang pernah berlaga di FIA Formula 2 Championship dan sekarang Sean bergabung bersama Jota Sport di ajang ketahanan. Mengawali karier balap sejak tahun 2005, pria kelahiran 1996 ini juga pernah menjadi pembalap di tim Formula 1 Scuderia Toro Rosso pada tahun 2017 lalu.

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Untuk mencapai kesuksesan tersebut tidaklah mudah, karena pembalap dengan nama asli Muhammad Sean Ricardo Gelael tersebut awalnya hanya sebagai navigator untuk sang ayah yang mengikuti ajang kejurnas Sprint Rally.

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Baru di tahun 2009, Sean Gelael turun di ajang gokart di kelas Rotax Max Junior, hingga pada tahun 2013 silam, dirinya pindah ke Eropa untuk menggeluti ajang F3 Eropa selama 2 tahun, kemudan mengikuti ajang balap World Series by Renault pada tahun 2015.

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Dirinya mengatakan, untuk meraih kesuksesannya sehingga bisa mencapai prestasi yang membanggakan itu tidak mudah dan ada banyak tantangan serta kegagalan sebelum mencapai kesuksesan yang sudah ia dapatkan saat ini.

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

“Menurut saya masih banyak orang menganggap kesuksesan dan kegagalan adalah hal yang berlawanan, padahal tanpa kita sadari, dua hal tersebut adalah proses yang jalan beriringan di hidup kita,” kata Sean Gelael.

Percaya Diri, Kunci Sukses Sean Gelael Meniti Karir Balapnya

Sean Gelael juga percaya bahwa kesuksesan itu merupakan proses, bukan tujuan. Namun, untuk mencapai kesuksesan tersebut kita juga harus memiliki kepercayaan terhadap diri sendiri. “Percaya sama diri sendiri kalau kita bisa dan mampu untuk menjalani. Inget ya, proses itu juga hasil!,” ucap Sean Gelael.

KOMENTAR (0)