Dimas Ekky Pratama tampak semakin kompetitif di ajang FIM CEV Repsol Moto2. Pebalap Pertamina Mandalika SAG Stylobike Euvic Team tersebut berhasil finis sepuluh besar pada CEV Moto2 Jerez, Minggu (22/8).
Dimas Ekky berhasil finis di posisi kedelapan pada race 1. Lalu, pada race 2, Dimas Ekky menyelesaikan balapan di urutan kesembilan. Setelah absen pada seri sebelumnya, Dimas Ekky kembali lebih kuat pada seri keenam FIM CEV Repsol Moto2 2021. Pada seri ini, Dimas Ekky juga berhasil bertahan di barisan depan dan sempat bersaing untuk lima besar.
“Ini hari yang sangat panas di Jerez. Saya memperkirakan posisi yang lebih baik saat balapan hari ini, karena saya bisa bertahan di posisi kelima. Tapi, saya kehilangan banyak kilometer latihan dengan motor setelah absen di Aragon,” ujar Dimas.
Dimas Ekky mengatakan, dia mencoba untuk mengatur strategi dan meraih posisi terbaik hingga akhirnya ada di posisi kedelapan. Pada balapan kedua, temperatur trek semakin tinggi. Dia bahkan sempat merosot hingga posisi keduabelas.
“Tim sangat membantu saya mendapat kecepatan yang bagus setelah absen pada balapan di Aragon dan inilah hasilnya ketika Anda tidak bisa latihan sebanyak yang Anda inginkan,” kata Dimas.
Meski demikian, Dimas Ekky tetap berpikir positif untuk balapan pada seri terakhir di Valencia. Sebab, seri terakhir di Valencia akan digelar pada November dan cuaca akan lebih dingin. Tapi, kami masih punya waktu dua bulan untuk latihan. Terima kasih banyak untuk tim, Pertamina Mandalika, untuk dukungannya, dan semua sponsor.
“Saya berharap lebih, tapi kami akan lakukan lebih baik lagi pada balapan berikutnya,” ujar Dimas.
KOMENTAR (0)