Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Setelah sempat diundur karena wabah virus Corona, akhirnya Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2021 seri ketiga sukses digelar pada tanggal 25-26 September 2021 lalu. Para pebalap pun terlihat sangat antusias untuk bisa kembali ‘ngegas’ di Sirkuit International Sentul. Tak terkecuali Febrian Agung, salah satu pebalap pendatang baru yang turun di ajang European Touring Car Championship (ETCC) Euro 3000 Novice.

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Keikutsertaan pebalap yang didukung oleh PT BEST Corporation Syariah ini pun tidaklah di sengaja. Karena saat dirinya berlatih balap motor di Sentul, ada rekanan yang mendatanginya dan menyarankan dirinya untuk mencoba ikut balap mobil.

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Febrian mengatakan, ini betul-betul pertama kali ikut ajang balap mobil. Karena selama ini lebih sering bergelut di balap motor, terutama Motocross. Dan waktu bulan Maret lalu berlatih balap motor di Sirkuit Sentul ini, ada rekanan yang menyarankan supaya saya ikut balap mobil saja. Sempat berfikir, apakah saya bisa balap mobil? Akhirnya setelah beberapa bulan mempertimbangkan semuanya, di bulan Agustus lalu saya putuskan untuk bisa tampil di Euro 3000 kali ini.

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

“Pada awalnya sempat nervous, bahkan saking deg-degan-nya pada saat kualifikasi sempat melintir. Bahkan saat balapan di hari Minggu, saya juga sempat grogi. Start kurang bagus, namun setelah melalui satu lap, saya sudah mulai terbiasa. Dan tanpa terasa di setiap lap nya bisa mendahului beberapa pebalap dan akhirnya bisa berdiri di podium pertama,” kata Febrian saat dihubungi Otoblitz.net.

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Saat disinggung bagaimana keseruan dan perbedaan antara Motocross dan balap mobil touring ini. Pria pembesut BMW F30 tahun 2016 tersebut mengungkapkan bahwa dari segi seru, kedua-duanya pasti seru. Namun, untuk segi keselamatan, balap mobil lebih safety. 

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

“Saat berada diatas motor, jika kita jatuh, ya jatuh aja langsung. Namun, balap mobil ini, apalagi ETCC, regulasinya benar-benar ketat. Jadi, jika kita mengalami crash, atau kecelakaan tidak akan berakibat fatal,” tambah Febri.

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Dengan hasil yang diraih di penampilan perdananya kali ini, Febri pun optimis kedepan bisa memberikan hasil yang lebih baik lagi. “Sangat senang dan bangga bisa meraih podium pertama di penampilan perdana. Hasil ini semakin membuat saya semangat untuk terus terjun di dunia balap mobil Indonesia,” tutup Febri yang saat ini juga sedang mempersiapkan mobil balap terbarunya untuk tahun depan. Congrats broooo…..!!!

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

Tampil Perdana, Febrian Agung Raih Podium Pertama Euro 3000 Novice

KOMENTAR (4)

  1. Putra bintang
    1 October 2021

    Subhanalloh walhamdulillah
    Semoga semua mitra bisa sukses sperti bpk Haji febrian
    Termasuk saya Amin

  2. Agus
    1 October 2021

    Sukses Bos. Febrian Agung PT Best 👍

  3. Sulasih Subekti
    6 November 2021

    Masya Allah tabarakallah. Pak Febrian keren abis, moga kemenangannya membawa PT BEST utamanya ECO RACING makin membumi, dan dipakai oleh setiap orang yg memiliki kendaraan bermotor. Sukses selalu

  4. Sugiono
    12 November 2021

    Mantap Bos DBS Makin tajir