Raksasa otomotif Jepang Toyota hari ini Rabu (20/11) resmi meluncurkan versi plug-in hybrid dari RAV4 di ajang LA Auto Show 2019, yang akan berlangsung hingga 1 Desember mendatang di Los Angeles Convention Center.
Disebut sebagai Toyota RAV4 Prime, SUV crossover compact plug-in hybrid ini diposisikan sebagai kendaraan kinerja terutama berkat tenaga 302 hp yang dimilikinya. Tenaga sebesar ini merupakan hasil perpaduan dari mesin empat silinder berkapasitas 2.5-liter di gandar depan dan motor listrik di belakang.
Fitur pengaturan yang serupa juga terdapat pada RAV4 Hybrid berkekuatan 219 hp namun powertrain Prime menggunakan pengaturan listrik yang jauh lebih kuat. Toyota mengatakan bahwa RAV4 Prime ini mampu melesat dari 0-60 mph dalam 5.8 detik, dan kombinasi dari penggerak all-wheel drive dan suspensi yang disetel untuk sport berarti handling-nya pun menyenangkan.
Dalam mode listrik sepenuhnya, kendaraan akan mampu mencakup jarak 39 mil, yang merupakan rentang listrik tertinggi dari model SUV plug-in hybrid di pasaran saat ini.
Baterai juga dilengkapi dengan garansi 10 tahun/150.000 mil (mana yang tercapai lebih dahulu). Garansi baterai ini nantinya bakal hadir pada setiap model mobil hybrid Toyota mulai dari tahun 2020 mendatang.
Toyota RAV4 Prime juga dibekali velg ukuran 18-inci yang menjadi standarnya, jok depan yang bisa dipanaskan, Android Auto dan Apple CarPlay, hingga berbagai fitur bantuan driver elektronik. Ini termasuk kontrol jelajah adaptif, peringatan tabrakan, deteksi pejalan kaki, bantuan tanda jalan, dan pemilih mode mengemudi lengkap dengan mode Trail untuk medan offroad.
Unit pertama RAV4 Prime akan tiba di dealer-dealer Toyota pada musim panas mendatang sebagai model tahun 2021. Informasi harga akan diumumkan lebih lanjut saat peluncurannya di pasaran otomotif. **MS/ Foto-foto: Carbuzz.com
KOMENTAR (0)