Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Setelah sempat tertunda, akhirnya crossover bertenaga listrik Nissan Ariya mendarat di dermaga pelabuhan Port of Tyne, South Shields, Inggris.

Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Rival dari Kia EV6, Hyundai Ioniq 5 dan Volvo XC40 Recharge ini tampilan dan ukurannya setara dengan Nissan Qashqai maupun X-Trail.

Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Untuk pasar Inggris, Ariya yang menggunakan platform baru CMF-EV hadir dalam dua varian daya baterai yakni 63 dan 87 kWh serta dua varian penggerak baik FWD maupun AWD.

Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Dengan sistem charger CCS, pengisian kapasitas daya dari 20% hingga 80% pada varian baterai 63 kWh hanya butuh waktu 28 menit dan 30 menit untuk versi 87 kWh.

Pengisian daya baterai hingga 100% menggunakan charger standar 7 kW butuh waktu lebih lama; 10 jam untuk baterai 63 kWh dan 14 jam untuk baterai 87 kWh. Pada varian 87 kWh, dilengkapi dengan charger internal 22 kW yang dapat terkoneksi pada sistem kelistrikan 3 fasa.

Nissan Ariya Meramaikan Pasar Crossover EV Di Inggris

Harga jual Nissan Ariya untuk pasar Inggris dibanderol mulai dari £43,845 untuk varian entry-level 63 kWh bermotor tunggal FWD yang memiliki output daya 217 hp dan torsi maksimum 300 Nm dengan daya jelajah maksimum 357 km (standar WLTP).

KOMENTAR (0)