Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Kepadatan lalu lintas di sering menimbulkan senggolan maupun gesekan mobil. Sehingga jika kita menemui bodi mobil baret ataupun penyok bukanlah hal yang aneh untuk kendaraan di kota-kota besar.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Nah, apabila terdapat kerusakan pada bagian bodi kendaraanmu, maka solusinya adalah membawanya ke bengkel body repair. Seperti namanya, bengkel ini memang memiliki spesialisasi dalam memperbaiki, mengecat bodi, hingga mengganti kerusakan pada  komponen lainnya.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Namun, bagi kalian pemilik mobil Toyota jangan khawatir, karena Auto2000 siap melayani dengan baik. Bahkan, jika ingin melakukan perbaikan bodi dan cat di Auto2000, pelanggan tidak perlu datang langsung, karena cukup mendaftarkan mobil di dealer Auto2000 yang memang dekat dengan domisili.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Hal tersebut diungkapkan oleh Hermanto Tri Wibowo, Kepala Bengkel Auto2000 Bekasi Timur saat ditemui Otoblitz.net di tempat kerjanya. “Pemilik mobil Toyota yang ingin melakukan perbaikan bodi dan cat cukup mengantar mobil ke cabang Auto2000 terdekat dan akan dijemput.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

“Kita bantu perbaikan sampai mobil beres. Nanti konsumen akan dihubungi untuk mengambil mobil di Auto2000 tempat mereka taruh mobil,” kata Hermanto.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Sebagai bengkel resmi Toyota, Hermanto menjelaskan bahwa Auto2000 memiliki standar tersendiri untuk menjamin kualitas dari hasil perbaikan. “Meski banyak bengkel cat dan bodi di luaran yang menawarkan harga murah, namun secara kualitas di Auto2000 pasti akan mendapatkan hasil yang berbeda,” jelas Hermanto.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

Oh iya, untuk perbaikan bodi dan cat di Auto2000 ini termasuk masih terjangkau. Karena menurut Hermanto harganya mulai Rp 900-Rp 2 juta, tergantung tipe mobilnya. “Auto2000 menerapkan biaya pengecetan itu per panel. Mungkin tidak beda jauh dengan bengkel luaran. Namun, secara kualitas pasti berbeda dan kita berikan garansi selama 6 bulan,” ungkap Hermanto.

Segini Biaya Perbaikan Bodi dan Cat di Auto2000

KOMENTAR (0)