Hyundai dikabarkan sudah memulai produksi mobil barunya di pabrik Hyundai Motor Manufacturing Czech (HMMC). Hyundai i30 terbaru, diyakini akan menjadi daya tarik tersendiri untuk melengkapi deretan produk Hyundai.
Dilansir Automotive World, Selasa (26/5), Hyundai i30 terlihat lebih segar dari versi sebelumnya. Tak hanya itu, teknologi, dan powertrainnya juga baru, termasuk opsi hybrid ringan 48 volt. Hyundai i30 terbaru merupakan evolusi terbaru dari mobil segmen C Hyundai dan secara unik tersedia dalam versi hatchback, fastback dan wagon yang disiapkan untuk pasar Eropa.
“i3 terbaru ini menandakan evolusi baru dari Hyundai sejak diluncurkan pada 2007. Sampai saat ini, Hyundai telah menjual lebih dari 1 juta unit i30 di Eropa,” kata Wakil Presiden Pemasaran dan Produk Hyundai Motor Eropa, Andreas Christoph Hofmann.
Hofmann juga menambahkan, i30 secara konsisten menjadi salah satu mobil kami yang paling populer di Eropa. Mobil ini benar-benar cocok untuk pasar Eropa mulai dari desain, pengembangan hingga perakitan akhir.
Tak heran jika i30 terbaru dibekali serangkaian perangkat tambahan untuk menjadikannya lebih menarik bagi pelanggan yang mencari mobil stylish, aman, dan andal di segmen-C Hyundai.
KOMENTAR (0)