Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Dodge baru-baru ini secara resmi memperkenalkan model terbaru mereka, Charger SRT Hellcat, yang dijadwalkan memasuki lini produksi pada awal tahun 2015. Dodge mengklaim Charger SRT Hellcat ini sebagai ‘sedan tercepat dan terkuat di dunia’.

Dilansir dari Inautonews, setelah berbagai rumor dan kabar yang beredar beberapa waktu belakangan, Dodge Charger SRT Hellcat akhirnya secara resmi diungkap oleh pabrikan mobil asal AS tersebut.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Menurut Dodge, Charger SRT Hellcat merupakan ‘sedan tercepat dan terkuat di dunia’, yang datang dengan fascia depan berdesain agresif, termasuk grille depan baru dengan lampu LED, kap mesin aluminium dengan ekstraktor panas dan cold air intake, dan banyak lagi fitur baru lainnya.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Dodge Charger SRT Hellcat juga datang dengan bemper belakang baru, sistem knalpot ganda dan bagasi yang dipasangi spoiler, yang tentunya akan menarik perhatian siapapun yang melihatnya. Selain itu, disematkan pula velg aluminium 20-inci berbalut ban Pirelli P Zero.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Styling nan sporty inipun berlanjut ke kabin, di mana kain pelapis Alcantara berbahan kulit Nappa mendominasi jok berventilasi milik Charger SRT Hellcat. Desain interior yang mengesankan ini juga dilengkapi dengan roda kemudi berdasar datar, dengan display 8.4-inci untuk sistem infotainment Uconnect, sistem audio Harmon Kardon 18-speaker, cluster instrumen digital, dan berbagai fitur lainnya.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Bagian yang paling penting dari Dodge Charger SRT Hellcat tentunya adalah bagian dapur pacunya. Mobil empat pintu bertenaga ‘gahar’ ini dibekali mesin V8 berkapasitas 6.2 liter, yang juga digunakan oleh muscle car Challenger SRT Hellcat.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Mesin ini diklaim mampu menghasilkan total output 707 HP (527 kW) dan memiliki torsi puncak 880 Nm (650-ft.lbs). Tenaga disalurkan ke penggerak roda belakang melalui transmisi otomatis 8-speed, yang memungkinkan untuk melakukan sprint seperempat mil (402 m) dalam waktu 11.0 detik, sebelum mencapai kecepatan tertinggi 204 mph atau 328 km/jam.

Dodge Charger SRT Hellcat Resmi Diperkenalkan

Dodge Charger SRT Hellcat akan memasuki lini produksi pada awal 2015, namun hingga kini Dodge masih belum merilis rincian harga resminya di pasaran. Kita tunggu saja update selanjutnya! **MS

TAGS

KOMENTAR (0)