Mempersembahkan berbagai mobil terbaik yang bisa Anda beli sekarang, besok, atau dalam beberapa tahun kedepan.
Apa yang Baru?
Setelah Ranger tidak dilanjutkan lagi di AS sejak tahun 2011, Ford kini membawanya kembali. Kompetisi di segmen medium cukup ‘menakutkan’, dengan Chevrolet Colorado memakan bagian Toyota Tacoma. Pasar internasional mendapatkan Ranger baru tahun lalu (pada foto) namun spek AS akan seluruhnya baru dan dibuat di Michigan Assembly Plant milik Ford, dimana produksinya akan dimulai akhir 2018.
Apa yang Tidak Baru?
Mungkin akan ada sedikit mesin yang familiar, termasuk Duratec empat silinder 2.5 liter dan EcoBoost V6 2.7 liter. Sementara Colorado dan Tacoma menawarkan paket kemampuan off-road (ZR2 dan TRD Pro), kami tidak mengabaikan kemungkinan hadirnya paket FX4 pada Ranger Baru.
Kapan Diluncurkan?
2019.
Berapa Harganya?
USD 22,000 (Rp 293 jutaan) (Estimasi). **MS
KOMENTAR (0)