Jeep Wrangler 4xe 2021, Sang Pengubah Permainan, Mulai Diproduksi 

Jeep Wrangler 4xe 2021, Sang Pengubah Permainan, Mulai Diproduksi 

Resmi memasuki jalur produksi pada pertengahan Desember 2020,  Jeep Wrangler 4xe 2021 siap hadir di ruang pamer Jeep mulai awal tahun 2021. Jeep Wrangler 4xe berbagi jalur produksi dengan Jeep Wrangler non hybrid (konvensional) di  Toledo Assembly Complex dan perakitan  dikerjakan  oleh sekitar 3.200 pekerja dalam dua shift.

Jeep Wrangler 4xe 2021, Sang Pengubah Permainan, Mulai Diproduksi 

Secara teknis, spesifikasi Jeep  Wrangler 4xe melebihi estimasi awal. Sebagai contoh,  sistem hybrid menghasilkan total  tenaga 375 hp dan  torsi 637 Nm yang terdiri atas  270 hp dan 400 Nm (mesin bensin 2,0 liter turbo) serta 134 hp dan 245 Nm (motor listrik). Bandingkan  dengan 350 hp dan 600 Nm hasil proyeksi awal Jeep. Uniknya, Jeep Wrangler 4xe tidak memakai torque converter dan sebagai gantinya digunakan motor listrik dengan dua kopling di antara mesin dan transmisi otomatis 8-speed  buatan ZF (ZF8HP75PH).

Jeep Wrangler 4xe 2021, Sang Pengubah Permainan, Mulai Diproduksi 

Baterai  berpendingin cairan dengan kapasitas 17 kWh dan seberat 127 kg menghasilkan jarak tempuh  40 km (mode EV). Secara umum, sistem hybrid pada Jeep Wrangler 4xe memiliki mode  full EV, hybrid, charging dan  saving sesuai kondisi operasional. Selain itu,  sistem pengereman regeneratif bisa disetel mulai dari ringan hingga berat. Seluruh perangkat vital sistem hybrid (baterai,  inverter dan komponen lainnya) ditempatkan di bawah kursi belakang dan dibuat  waterproof agar Jeep Wrangler  4xe tetap memiliki fording depth hingga 760 mm. Berbekal spesifikasi teknis seperti itu, rasanya tidak salah kalau Jeep menyebut Jeep Wrangler  4xe sebagai “the most technologically advanced Wrangler ever”.

KOMENTAR (0)