Lamborghini baru-baru ini telah mengungkapkan rincian lebih detail tentang supercar terbaru mereka yang akan debut di ajang Frankfurt Motor Show 2019, yang akan dihelat pada tanggal 12-22 September mendatang.
Besutan teranyar yang diberi nama Lamborghini Sian ini akan menjadi supercar hybrid pertama yang akan dibangun oleh produsen mobil kinerja tinggi kenamaan asal Italia tersebut.
Lamborghini Sian akan dibekali mesin V12 naturally-aspirated berkapasitas 6.5-liter, dipadukan dengan sistem hybrid ringan 48-volt yang akan menambahkan tenaga sekitar 33 bhp, sehingga menjadikan total tenaga maksimum yang didapat menjadi 808 bhp pada 8500 rpm.
Perpaduan ini cukup untuk melesatkan Sian dari 0-60 mph dalam tempo kurang dari 2.8 detik. Ini adalah supercar versi produksi Lamborghini paling kuat yang pernah dibangun, dimana mobil juga mampu dipacu hingga kecepatan tertinggi 350 km/jam.
Walau memiliki interior yang mewah, Lamborghini Sian disebut-sebut lebih mengutamakan performa tinggi ketimbang kemewahan berbalut teknologi yang mengesankan. Hal ini didukung oleh sistem baterai superkapasitor pertama yang debut pada model Aventador, dimana versi terbarunya yang lebih kuat disematkan pada Sian.
Baterai ini tiga kali lebih kuat dari baterai berukuran sama, menawarkan rasio bobot-ke-daya yang sangat mengesankan yaitu 1.0 kg/bhp. Dibandingkan dengan Aventador SVJ yang saat ini menduduki tahta tertinggi Lamborghini, Sian mampu melesat lebih cepat 0.2 detik saat melampaui kecepatan 30 hingga 60 km/jam.
Seperti layaknya supercar edisi terbatas lainnya, Automobili Lamborghini S.p.A rencananya hanya akan membangun Sian sebanyak 63 unit saja, sebagai penghormatan pada tahun didirikannya perusahaan di Sant’Agata Bolognese ini. **MS
KOMENTAR (0)